Melintas di Jalingkur Brebes, Pemudik Mewaspadai Ini

23 April 2022, 09:35 WIB
suasana ruas jalan Jalingkut Brebes - Tegal /Triyono Saefulloh/

PORTAL BREBES - Bagi pemudik yang ingin melintas di Jalur Lingkar Utara (Jalingkut) Brebes - Tegal di Kabupaten Brebes perlu mewaspadai beberapa hal, terutama di sepanjang ruas 17,4 kilometer.

Diketahui, jalan Jalingkut Brebes - Tegal yang ada di wilayah Pantai Utara (Pantura) ini baru saja diresmikan Presiden RI, Joko Widodo pada Rabu 13 April 2022 lalu. Jalan Jalingkut Brebes ini dibangun untuk melengkap jaringan struktur jalan nasional di Pantura dan melengpai jaringan jalan tol Trans - Jawa.

Kepala PPK 1.1 Jateng Ruas Jalan Nasional-Brebes-Tegal-Pemalang, Wishnu Herlambang saat dikonfirmasi, Sabtu 23 April 2022, mengatakan, kondisi jalan Jalingkut Brebes - Tegal sudah mulus dan sudah dilengkapi dengan sarana dan prasarana pendukung, salah satunya lampu traffic light.

Baca Juga: Idul Fitri 1443 Hijriah Jatuh Pada Senin 2 Mei 2022 Telah Diputuskan Muhammadiyah, Keputusan Pemerintah Kapan?

"Sudah siang digunakan untuk arus mudik. Ini juga untuk mendukung rencana diberlakukannya rekayasa lalu lintas, yakni one way atau satu arah," katanya.

Meski kondisi jalan mulus, namun Wishnu mengingatkan kepada pemudik agar waspada dan berhati - hati saat melintas di Jalingkut, karena jalurnya masih 2 lajur dan digunakan untuk dua arah.

"Ini kondisinya tentu rawan terjadi kecelakaan. Karena akselerasi kendaraan terbatas, terutama saat kendaraan akan menyalip," ungkapnya.

Baca Juga: Berikut Jadwal TV tvOne Hari Ini Sabtu 23 April 2022, Saksikan Indonesia Dalam Peristiwa dan One Pride MMA

Lebih detail ia mengungkapkan, di ruas jalan Jalingkut di beberapa titik yang masih minim lampu penerangan, seperti di wilayah Desa Kedunguter, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes.

Untuk sarana dan prasarana lampu jalan memang sudah terpasang, namun sampai saat ini masih terkendala aliran listrik. Sehingga, lampu penerangan jalan di lokasi itu belum berfungsi.

"Otomatis kondisi jalan gelap kalau malam hari. Kami sudah berkoordinasi dengan PLN, tapi sampai saat ini belum ada perkembangannya," ujarnya.

Baca Juga: Ritual Agar Rezeki Lancar Setiap Hari, Lakukan Ini Sebelum Berangkat Kerja

Sementara itu Kasat Lantas Polres Brebes, AKP Endah melalui Kanit Regident Ipda Hani menghimbau para pemudik untuk berhati - hati dan tetap mematuhi rambu - rambu lalu lintas jika melintas di ruas jalan Jalingkut.

Menurutnya, Jalingkut merupakan jalan baru yang kondisi ruasnya masih sempit jika dibandingkan jalan Pantura.

Karena itu, bagi pemudik sepeda motor disarankan tidak melalui Jalingkut tersebut, tetapi tetap melalui jalur pantura masuk ke Kota Brebes dan Kota Tegal.Baca Juga: Wow Ada Blockbuster Sahur Movie : The Expendables 3 di Jadwal TV Trans TV Hari Ini Sabtu 23 April 2022

"Untuk pemudik yang menggunakan sepeda motor kami sarankan menggunakan jalan Pantura. Kami juga ingatkan tetap waspada dan hati-hati saat melintas Jalingkut ini," jelasnya.***

Editor: Triyono Saefulloh

Tags

Terkini

Terpopuler