1.086 Rumah Miskin di Brebes dapat Bantuan Pasang Listrik Gratis, Aspirasi dari Paramitha

- 30 November 2022, 23:16 WIB
Anggota Komisi VII DPR RI Paramitha Widya Kusuma, SE. MM meninjau rumah warga yang mendapat bantuan sambungan listrik gratis dari program BPBL, Rabu 30 November 2022.
Anggota Komisi VII DPR RI Paramitha Widya Kusuma, SE. MM meninjau rumah warga yang mendapat bantuan sambungan listrik gratis dari program BPBL, Rabu 30 November 2022. /Harvi/

PORTAL BREBES - Sebanyak 1.086 rumah warga miskin di Kabupaten Brebes mendapat bantuan pasang baru listrik gratis. Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) ini merupakan aspirasi dari Anggota Komisi VII DPR RI, Paramitha Widya Kusuma.

Saat meninjau rumah warga miskin yang mendapat BPBL di Desa Banjarharjo, Kecamatan Banjarharjo, Paramitha Widya Kusuma mengatakan, program BPBL ini khusus bagi warga yang belum terdaftar di PLN sebagai pengguna listrik. Kriteria utamanya adalah mereka merupakan warga tidak mampu.

"Di Brebes masih banyak rumah warga miskin yang belum teraliri listrik. Mereka masih menyambung listrik di tetangga rumahnya. Tapi dengan adanya program dari Komisi VII, mereka bisa menggunakan listrik secara mandiri," kata Paramitha, Rabu 30 November 2022.

Baca Juga: Pemkab Brebes Raih Nilai 100 Visitasi dan Verifikasi Pemeringkatan KIP

Dia berharap warga miskin di Kabupaten Brebes bisa menggunakan listrik secara mandiri. Ia juga berpesan kepada PLN agar tidak sering terjadi mati lampu. Karena di desa-desa, banyak warga yang mengeluh sering terjadi mati lampu dengan durasi waktu hingga 8 jam.

"Penyebab mati lampu juga tidak jelas karena apa. Ini jangan sampai terjadi. Kebetulan hari ini dari Kementerian ESDM, PLN pusat turun ke bawah, dan mudah-mudahan bisa mendengar keluhan dari masyarakat," ujarnya.

Salah seorang penerima BPBL di RT 07 RW 04 Desa Banjarharjo, Kecamatan Banjarharjo, Sairin menuturkan, sudah tiga tahun terakhir rumahnya menyambung listrik di tetangga.

Baca Juga: Bupati Brebes yang akan Purna Tugas Akhirnya Melantik 213 Kepala Sekolah, Ini Alasannya

Rumah dengan pemanfaatan aliran listrik yang cukup sederhana itu harus membayar iuran Rp 20 ribu sebulan dan sangat terbatas.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x