Gelar Nuzulul Quran, Bukber dan Santunan , Direktur RSI PKU Muhammadiyah Mengharap LKSA Bertambah Tiap Tahun

- 15 April 2022, 20:45 WIB
Direktur RSI PKU Muhammadiyah Tegal, dr Ach Shohibul Birri menyerahkan santunan
Direktur RSI PKU Muhammadiyah Tegal, dr Ach Shohibul Birri menyerahkan santunan /DR Yogatama/

PORTAL BREBES – Rumah Sakit Islam (RSI) PKU Muhammadiyah Tegal atau RSI Singkil bersama dengan Lazizmu Kabupaten Tegal menggelar kegiatan Nuzulul Quran dan Buka bersama sekaligus Santunan Anak yatim di rumah sakit setempat, Jumat 15 April 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Direktur RSI PKU Muhammadiyah Tegal, dr Ach Shohibul Birri, Ketua Baznas Kota Tegal Harun Abdi Manaf dan Sejumlah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) diantaranya Muhammadiyah dan Aisiyah se Kabupaten Tegal.

Direktur RSI PKU Muhammadiyah Tegal, dr Ach Shohibul Birri melalui ketua panitia, Muhamad Lukman Hajir menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan silaturahmi bagi dirinya dengan LKSA.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Brebes, Sabtu 16 April 2022

“Karena kami berharap kedatangan mereka juga menjadi berkah untuk rumah sakit. Ini memang sudah berjalan dan hampir 15 tahun dan rutin dilakukan,” ujarnya.

Hajir menyebut, di tahun 2022 ini kedatangan satu LKSA dimana ditahun 2021 jumlahnya 9. Sehingga tahun ini jumlahnya ada 10.

“Ada di Desa Jatinegara, Margasari, Slawi, Pangkah, Adiwerna dan Karanganyar yang jumlahnya kurang lebih 10 kita salurkan dengan jumah total sebesar Rp32 juta,” imbuhnya.

Baca Juga: Pacar Gadis yang Tewas Dicekoki Miras Beri Klarifikasi, Video yang Beredar Diklaim Sebagai Editan

Hajir berharap, LKSA tersebut bisa bertambah disetiap tahunnya dikarenakan semakin banyak LKSA yang hadir maka semakin banyak anak-anak yang terawat.

“Muhammadiyah menjadi salah satu pihak yang konsisten untuk mengawal anak-anak secara jiwa mereka juga butuh sentuhan,” bebernya.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x