TPU Pondok Ranggon, Liang Lahat Muslim Habis dan Non Muslim Tersisa 30 Liang Lahat

- 2 Desember 2020, 19:11 WIB
 Petugas pemakaman memasukan jenazah ke dalam lubang di lokasi pemakaman COVID-19 TPU Pondok Ranggon, Jakarta, Jumat (2/10/2020). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj)
Petugas pemakaman memasukan jenazah ke dalam lubang di lokasi pemakaman COVID-19 TPU Pondok Ranggon, Jakarta, Jumat (2/10/2020). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj) /

PORTAL BREBES - Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta sudah kehabisan liang khusus untuk pemakaman jenazah jasad Covid-19 warga muslim.

Sedang untuk blok non muslim hanya tersisa 30 liang lahat.

Hal itu disampaikan Kepala Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Christian Tamora Hutagalung."Sekarang sisa 30 petak lahan makam non muslim di Pondok Ranggon," katanya di Jakarta seperti dikutip Antara Rabu 2 Desember 2020.

Baca Juga: Positif Covid-19, Tiga Guru SMP 3 Jekulo Kudus Meninggal Baca Juga: Positif Covid-19, Tiga Guru SMP 3 Jekulo Kudus Meninggal

Christian mengatakan, Dinas Pertamanan dan Kehutanan DKI Jakarta sebelumnya telah membuka lahan baru sebanyak tiga blok untuk jenazah COVID-19 sejak pada akhir September 2020 lalu.

Lahan baru untuk pemakaman jenazah Covid-19 itu seluas 4.000 meter persegi. Berada satu area dengan blok pemakaman yang sudah ada sebelumnya.

Lahan baru tersebut telah menampung hingga 1.000 jasad pasien COVID-19.

"Kita sudah habis (lahan). (Lahan makam jenazah) COVID-19 (untuk jenazah) muslim sudah enggak ada. Tinggal nonmuslim," katanya.

Solusi bagi jenazah muslim yang diterapkan saat ini, kata Christian, adalah mekanisme 'makam tumpang' atau beberapa jasad dikubur dalam satu liang lahat.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah