Guru Bergelar Doktor di Tegal Mendadak Dicegat Muridnya, Ada Apa Ini?

- 25 November 2022, 22:20 WIB
Dr Yusqon foto bersama dengan murid-muridnya setelah mendapat kejutan.
Dr Yusqon foto bersama dengan murid-muridnya setelah mendapat kejutan. /Dewi PM/ Sari

PORTAL BREBES - Seorang guru bergelar doktor mendadak dicegat oleh murid-muridnya saat akan memasuki ruang kelas di SMK Negeri 2 Kota Tegal, Jumat, 25 November 2022.

Usai upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) ke-77, beramai-ramai murid yang sebagian besar perempuan ini menghentikan langkah Dr Yusqon nama guru tersebut.

Guru yang dikenal sebagai pegiat literasi dan mengajar di SMK Negeri 2 Kota Tegal itu sontak kaget dan tak menyangka, murid-muridnya dari kelas Akuntansi Keuangan (AK) 1 memberikan kejutan berupa kado dan bunga sembari mengucapkan selamat hari guru.

Baca Juga: Peringati HUT ke-51 Korpri, Kapolres Tegal Kota Kunjungi ASN yang Sakit

Zulfa salah satu murid yang memberikan bunga menuturkan, bahwa apa yang diberikan sebagai kejutan tersebut, semata-mata bentuk ucapan terimakasih murid yang selama ini diajar dan mendapatkan ilmu dari guru.

Hal senada juga disampaikan Felda Aurellia, guru merupakan sosok yang liar biasa, memberikan pembelajaran kepada muridnya agar kelak bisa menjadi ilmu dan bekal dikemudian hari.

"Kami mengucapkan selamat hari guru, dan rasa terimakasih kami kepada para guru yang telah sabar mendidik kami," ujar Felda.

Dr Yusqon saat ditemui mengungkapkan, ia merasa terharu sekaligus bangga karena murid-muridnya memiliki perhatian kepada guru.

Baca Juga: Begini Cara Disdikbud Kota Tegal Tingkatkan Kompetensi Kepala SD

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah