Kasih Sayang Ditanamkan di RA-PAUD Sakila Kerti Tegal, Maknai Hari Ibu Dengan Membasuh Kaki dan Mencium Kening

- 17 Desember 2022, 15:17 WIB
Anak-anak RA-PAUD Sakila Kerti Tegal membasuh kaki ibunya memperingati Hari Ibu
Anak-anak RA-PAUD Sakila Kerti Tegal membasuh kaki ibunya memperingati Hari Ibu /Sari

PORTAL BREBES - Memperingati Hari Ibu, RA-PAUD Sakila Kerti Tegal mengadakan acara bertemakan Kasih Sayang Ibu Kepada Anak, dan Kasih Sayang Anak Kepada Ibu, di halaman RA-PAUD Sakila Kerti Pantai Alam Indah (PAI) Kota Tegal, Sabtu, 17 Desember 2022.

Selain dihadiri anak-anak RA- PAUD bersama orang tuanya, hadir pula Bunda PAUD Kota Tegal Roro Kusnabela Erfa Dedy Yon, isteri Wakil Wali Kota Tegal Diah Probondari, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal M Ismail Fahmi, Camat Tegal Timur, perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tegal dan tamu undangan dari unsur terkait.

Pada peringatan Hari Ibu tersebut, dilaksanakan acara sakral, yakni anak-anak RA-PAUD Sakila Kerti membasuh kaki ibunya, dilanjutkan dengan mencium keningnya.

Baca Juga: Tersinggung dengan Omongan Guru, Seorang Ibu Hendak Bakar Raport Anaknya dan Unggah Video Testimoni Pengakuan

Pengelola Yayasan Pendidikan Sakila Kerti Kota Tegal Dr Yusqon mengatakan, acara yang digelar sebagai wujud memaknai Hari Ibu, sekaligus menanamkan cinta dan kasih sayang antara ibu dan anak.

"Baik ibu dan anak harus memiliki ikatan batin yang kuat, jalinan cinta dan kasih yang harus ditanamkan sejak dini, agar kelak menjadi anak-anak yang berbakti kepada orang tua, negara dan agamanya," ujar Yusqon.

Bunda PAUD Kota Tegal, Roro Kusnabela Erfa Dedy Yon mengatakan, sosok ibu merupakan sosok yang luar biasa dengan kasih sayangnya mengandung 9 bulan anaknya, merawat dan membesarkan anaknya dengan harapan kelak anaknya menjadi anak yang membanggakan.

Baca Juga: Polres Tegal Kota Beri Pembinaan Karakter Sejak Dini di SD Negeri Bandung 3

Roro Kusnabela mengapresiasi acara membasuh kaki dan mencium kening ibu sebagai bagian membangun ikatan batin antara ibu dan anak. Meski terlihat sederhana, namun momen sakral tersebut maknanya sangat mendalam, agar anak memiliki kasih sayang kepada orang tuanya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x