Lahir di Mongso Kalima, Orangnya Pendiam dan Pandai Simpan Rahasia, Itu Kata Horoskop Jawa

28 Desember 2022, 13:39 WIB
Ilustrasi /

PORTAL BREBES- Orang yang dilahirkan di Mongso Kalima atau musim penghujan, ditengarai dia akan miliki sifat pendiam dan pandai menyimpan rahasia.

Dikutip dari Buku Horoskop Jawa dengan tajuk Misteri Pranata Mangsa, bahwa kelahiran Mongso Kalima itu cenderung dipengaruhi oleh Dewa Asmara.

Pada Mangsa itu hawanya sejuk dan cuaca syahdu, karena langit diselimuti mendung. Sering turun hujan, bahkan curah hujan sering pula sangat lebat.

Baca Juga: Nonton Live Konser Mini Musikal Bestie Forever Malam Ini di Indosiar Rabu 28 Desember 2022

Horoskop Jawa menjelaskan Mongso Kalima itu beredar antara tanggal 14 Oktober - 9 NovemberNovember dengan candra Pancuran Emas Semawur Ing Jagat yang berarti kemuliaan bertaburan di dunia.

Berpengaruh besar terhadap keadaan kelahiran, sifat, tingkah laku, bahkan keberuntungannya sangat dipengaruhi oleh Dewa Asmara.

Dewa atau Batara Asmara, merupakan Dewa kesenangan dan keberuntungan. Namun sebelum datang kesenangan itu, akan didahului godaan yang tidak menyenangkan.

Baca Juga: 4 Wisata Paling Hits dan Viral Di Pekalongan

Gangguan atau derita itu adalah samaran dari Dewa Asmara. Kalau bentuk samaran Dewa Asmara tadi telah dikalahkan, maka akan muncul wujud Dewa Asmara yang sebenarnya yaitu keberuntungan itu sendiri.

Agar selalu berdekatan dengan Dewa Asmara, maka seseorang harus selalu bertabah hati menghadapi segala macam cobaan dan godaan.

Perlu dipahami, Dewa Asmara mempunyai sifat mementingkan harga diri dan kewibawaan. Ketegasan dalam mempertahankan harga diri dan kewibawaan itu ditunjukan dengan diam.

Baca Juga: Jadwal Sholat 5 Waktu untuk Wilayah Kota Tegal, Rabu 28 Desember 2022

Baginya yang terpenting adalah hasil pekerjaan yang baik, tidak mengharapkan suatu pujian. Dewa Asmara juga pandai menekan emosi maupun ambisi.

Apa yang terjadi bagi orang terlahir dalam pengaruhnya Dewa Asmara? Mereka juga mempunyai sifat lebih mementingkan gengsi, kewibawaan, harga diri, bekerja dengan diam-diam tetapi sukses.

Oleh karenanya orang yang terlahir di Mongso Kalima adalah orang-orang yang pendiam. Walaupun begitu, mereka dapat memberikan nasehat bagi orang yang membutuhkannya.

Baca Juga: Simak! Tarif Ledeng Naik, Sistem Hitung Pemakaian Air juga Berubah, Pelanggan Perumda Tirta Bahari Wajib Tahu

Dia juga pandai menyimpan rahasia, sehingga banyak kawan yang mempercayai untuk sesuatu rahasia pribadi.

Penampilannya penuh misteri, hal itu karena dia lebih senang bekerja secara diam-diam. Perkataannya penuh arti dan kepastian.

Hebatnya orang yang lahir di Mongso Kalima adalah ketabahan hati, dalam menghadapi kehidupan penuh dengan rasa percaya diri, jarang mengeluh dan tidak pernah menyerah bila menghadapi kesulitan apapun bentuknya.

Baca Juga: Simak! Prakiraan Cuaca Kabupaten Brebes, Rabu 28 Desember 2022 Berpotensi Hujan

Ciri khas bagi orang kelahiran Mongso Kalima yaitu pendiam, tetapi keras, dan mudah sekali tersinggung atau marah kalau kehendaknya tidak dituruti.

Bila telah naik darah, maka dia terlalu nekad tanpa perhitungan, walaupun penyebabnya suatu hal yang sederhana sekali.

Demikian artikel dari Horoskop Jawa mengenai orang kelahiran Mongso Kalima yang dinaungi oleh sifat- sifat Dewa Asmara, semoga bermanfaat.***

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: Horoskop Jawa

Tags

Terkini

Terpopuler