Ronaldo Singkirkan Botol Coca-Cola Saat Jumpa Pers, Saham Perusahaan Minuman Itu Terjun Bebas

- 16 Juni 2021, 12:53 WIB
 Ronaldo geser botol Coca Cola hingga sahamnya anjlok.
Ronaldo geser botol Coca Cola hingga sahamnya anjlok. /Tangkapan layar YouTube/Oh My Goal - News/

PORTAL BREBES - Produsen raksasa minuman Coca-Cola dikabarka kehilangan nilai pasar (market value) sebesar US$4 miliar, setara Rp57 triliun (kurs Rp14.254) pada perdagangan pada Senin 14 Juni 2021.

Kejatuhan nilai pasar Coca-Cola tersebut, penyebab konon sangat sederhana yakni akibat ulah bintang sepakbola dunia, Cristiano Ronaldo.

Pada konferensi pers jelang laga Hungaria vs Portugal di Euro 2020, Ronaldo menyingkirkan dua botol Coca-Cola yang ada di hadapannya hingga tidak tertangkap oleh kamera. Pemain asal Portugal itu menggantinya dengan air mineral.

Padahal, Coca-Cola merupakan salah satu sponsor gelaran Euro 2020 tersebut.

Baca Juga: Laga Prancis VS Jerman Euro 2020 Diwarnai Aksi Terjung Payung Aktivis Greenpeace di Tengah Lapangan

Akibatnya fatal, aksi pesepak bola Crhistiano Ronaldo yang menggeser botol Coca-Cola saat konferensi pers benar-benar menjadi mimpi buruk bagi salah satu produsen minuman soda raksasa tersebut.

Pasalnya, aksi yang berlangsung sebelum pertandingan Euro 2021 itu membuat saham Coca-Cola tersungkur alias anjlok.

Dilansir dari Twitter @DoentesPFutebol, Rabu (16 Juni 2021) saat kejadian Ronaldo yang datang bersama pelatih Portugal, Fernando Santos menyingkirkan dua botol Coca-Cola di atas meja dan menggantinya dengan botol air mineral.

"Air mineral, bukan Coke (Coca-Cola, red),” ujar Ronaldo saat itu.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Galamedia News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x