8 Sumber Mata Air Awali Prosesi Tahun Baru Pranata Mangsa Kejawen Manages Tegal

- 21 Juni 2022, 22:56 WIB
Prosesi Kejawen Manages Tegal dalam Tahun Baru Pranata Mangsa di 8 (Delapan) Tuk Mata Air Kabupaten Tegal.
Prosesi Kejawen Manages Tegal dalam Tahun Baru Pranata Mangsa di 8 (Delapan) Tuk Mata Air Kabupaten Tegal. /dok/Ist. Kejawen Manages/

PORTAL BREBES - Seiring perkembangan jaman Pranata Mangsa  hingga kini sejatinya masih tetap relevan, hanya saja generasi saat ini tidak memahami pengetahuan akan kearifan lokal.

Bahkan media pranata mangsa yaitu pohon, hewan, dan sawah juga sudah banyak hilang sehingga membuat pranata mangsa semakin sulit diterapkan.

Padahal masyarakat Jawa sejak dulu telah memiliki ketentuan musim bercocok tanam yang disebut Pranata Mangsa yang berarti “pranata” aturan dan “mangsa”  masa atau musim. 

Baca Juga: Telsa, Perusahaan Milik Elon Musk Potong 10 Persen Karyawanya di Seluruh Dunia untuk Antisipasi Resesi di AS

Jadi pranata mangsa sejatinya memberi informasi tentang perubahan musim yang terjadi setiap tahunnya dan kerap digunakan oleh petani dan pelaut dalam pekerjaan mereka. 

Guna melestarikan dan menjaga budaya dan kearifan lokal, Kejawen Manages di Kabupaten Tegal menggelar Prosesi dan sejumlah rangkaian acara dalam Tahun Baru Pranata Mangsa di tahun 2022.

Mengawali Rangkaian Prosesi  Tahun Baru Pranata Mangsa 1 Kasa 2933 Jawa, delapan pimpinan Kejawen Maneges di Kabupaten Tegal dipimpin Romo KRT Rosa Mulya Aji mendatangi 8 Tuk (Mata Air) diwilayah Kecamatan Bumijawa.

Baca Juga: Simak Jadwal Poliklinik RSUD Bumiayu Kabupaten Brebes, Rabu 22 Juni 2022, Perhatikan Jam Praktiknya

Kedelapan pimpinan tersebut diantaranya, Bahurekso Kejawen Maneges ke-16 Romo KRT Rosa Mulya Aji  , Rsi Palon Romo Purwo Susongko, Palon Romo Adi Srikuning Salatiga, Palon Ibu Raden Roro Cornelia Yudhid Kolopaking Kebumen.

Halaman:

Editor: Cahyo Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah