Lima SPBU di Jalur Pantura Brebes yang Bisa Anda Temui Saat Perjalanan Liburan Natal dan Tahun Baru 2023

- 24 Desember 2022, 07:12 WIB
BAHAN BAKAR - SPBU di jalur pantura Brebes siap melayani pengisian bahan bakar kendaraan para pelancong yang melintas di wilayah Brebes.
BAHAN BAKAR - SPBU di jalur pantura Brebes siap melayani pengisian bahan bakar kendaraan para pelancong yang melintas di wilayah Brebes. /harviyanto/

PORTAL BREBES - Liburan Natal dan tahun baru 2023 sudah di depan mata. Rasanya kurang pas kalau liburan kali ini tidak digunakan untuk jalan-jalan.

Nah, buat yang akan mengisi liburan ke luar kota, jangan lupa persiapkan dengan matang kondisi dan bahan bakar kendaraan anda. Jangan sampai kendaraan anda mogok di tengah jalan gara-gara kehabisan bahan bakar.

Berikut ini daftar SPBU di jalur Pantura Brebes yang bisa anda datangi untuk mengisi bahan bakar sebelum melanjutkan perjalanan ke lokasi tujuan.

Baca Juga: Lirik Lagu Bertaut - Nadin Amizah

1. SPBU 44.522.O9 Ketanggungan

SPBU yang satu ini berada di jalan Jenderal Sudirman, Sawah, Desa/Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes.

Di SPBU ini pelancong bisa beristirahat sambil mengisi perut kosong di warung-warung sekitar yang menjual bebagai jenis makanan dan minuman. Disitu anda juga bisa berbelanja cemilan untuk bekal selama perjalanan.

Untuk masalah keamanan, anda tidak perlu khawatir. Pasalnya, tepat di depan SPBU terdapat kantor Polsek Ketanggungan.

Baca Juga: Ramalan Bintang Zodiak Pisces Hari ini, Sabtu 24 Desember 2022

SPBU ini tepat di datangi pengemudi yang tengah melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Purwokerto via exit tol Pejagan.

2. SPBU 44.522.11 Kotabaru

SPBU ini berada di pusat kota Brebes. Tepatnya di jalan raya Pantura (A. Yani) Nomor 162A Kota Baru, Kecamatan/Kabupaten Brebes.

Buat pengendara yang memilih jalan pantura dari arah Jakarta menuju wilayah Tegal dan lainnya, SPBU ini juga bisa dijadikan tempat untuk mengisi bahan bakar kendaraan anda.

Baca Juga: Ramalan Bintang Zodiak Aquarius Hari ini, Sabtu 24 Desember 2022

Namun di SPBU ini anda tidak bisa berlama-lama, karena tidak ada tempat parkir khusus bagi kendaraan roda empat.

Di dalam juga tidak terdapat pedagang makanan yang bisa dijadikan tempat istirahat sementara.

3. SPBU Sinar Kaya Klampok Brebes


Buat pengendara yang melintas di Pantura Brebes, selain dua SPBU di atas, juga terdapat SPBU lain yang buka selama 24 jam Non stop. SPBU tersebut berada di Jalan Raya Klampok, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes.

Bagi pengendara yang mulai kehabisan bahan bakar, dan melintas dari Jakarta menuju Jawa Tengah via tol, Anda juga bisa keluar terlebih dulu melalui pintu tol Brebes Timur.

Baca Juga: Ramalan Bintang Zodiak Capricorn Hari ini, Sabtu 24 Desember 2022

Kemudian masuk ke jalur pantura Brebes. Beberapa kilometer kemudian anda akan menemukan SPBU dimaksud.

Dan untuk memenuhi perbekalan perjalanan, anda juga tidak perlu khawatir, karena sebelum pintu masuk SPBU terdapat toko modern yang di lengkapi fasilitas tempat duduk.

Anda bersama keluarga bisa istirahat sejenak, sebelum mengisi bahan bakar di SPBU.

4. SPBU 44.522.12 Dewi Sri

Untuk SPBU yang satu ini memang berlokasi di sebelah selatan jalan utama Pantura Brebes. Tepatnya di Jalan Raya Klampok, Wanasari, Brebes.

Untuk ukuran, SPBU ini terbilang sangat luas. Selain untuk kendaraan umum, SPBU ini juga digunakan untuk pengisian bakan bakar bus milik PO Dewi Sri.

Baca Juga: Ramalan Bintang Zodiak Sagitarius Hari ini, Sabtu 24 Desember 2022

Bagi anda yang sedang menempuh perjalanan dari arah Tegal menuju Jakarta, anda juga bisa mengisi bahan bakar kendaraan di SPBU ini.

Selain tempatnya yang luas, juga tersedia fasilitas umum seperti kamar mandi, WC. Anda juga bisa menunaikan ibadah sholat di SPBU tersebut, karena terdapat fasilitas tempat ibadah (mushola).

5. SPBU 44.522.21 Pejagan

Di wilayah Brebes, SPBU yang satu ini terbilang masih baru. Lokasinya berada di jalan raya Pejagan-Ketanggungan masuk wilayah Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes. SPBU ini juga berada di dekat pintu masuk Tol Pejagan.

Nah, buat anda yang tengah melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Purwokerto via tol atau sebaliknya, SPBU ini juga bisa dijadikan pilihan untuk mengisi bahan bakar.

Baca Juga: Simak! 5 Manfaat Mengangkat Kaki ke Dinding Bagi Kesehatan

Seperti halnya SPBU lainnya, disini juga terdapat fasilitas umum seperti kamar mandi, WC dan mushola.

Sembari mengisi BBM, anda juga bisa istirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.

Demikian lokasi SPBU yang ada di jalur pantura Brebes. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi bagi anda untuk mengisi BBM sebelum melanjutkan perjalan liburan di momen natal dan tahun baru 2023 kali ini. ***

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah