Benteng Pendem, Bangunan Kuno Sejarah yang ada di Kabupaten Cilacap, Begini Penjelasannya

- 25 Maret 2023, 11:30 WIB
salah satu bangunan yang ada di Benteng Pendem Cilacap
salah satu bangunan yang ada di Benteng Pendem Cilacap /Tangkapan Layar YouTube Disporapar Kabupaten Cilacap/

Sebuah terowongan yang panjangnya 100 m terdapat 4 pintu masuk yang dilengkapi dengan instalasi. Di dalamnya juga terdapat ruang Perwira dan ruang rapat.

Terowongan ini digunakan sebagai tempat pengaturan strategi penyerangan dan sebagai tempat perlindungan yang terakhir, dimana di dalam terowongan dilindungi 6 ruangan meriam dan 6 pucuk meriam yang mengarah : 2 pucuk meriam mengarah ke parit sebelah Utara, 1 buah mengarah ke arah Barat, 1 buah mengarah kearah jalan menuju Gudang senjata dan 2 buah dibagian ujung Selatan mengarah ke Timur (parit).

GUDANG AMUNISI / SENJATA

Amunisi pada jaman dulu masih berupa serbuk – serbuk yang mudah sekali meledak, maka didalam ruangan gudang senjata ada ruangan dibawah berisi air yang digunakan sebagai pendingin.

Baca Juga: Asal Usul Purbalingga Jawa Tengah, Sejarah Kyai Arsantaka Saat Terjadi Perang Jenar

TEMPAT PENEMBAKAN JARAK JAUH

Pada bagian atas Benteng terdapat 13 tempat penembakan jarak jauh :

6 pucuk meriam mengarah ke Samudra Indonesia ( Timur ) dan

5 pucuk meriam mengarah ke Selat Nusakambangan

Demikianlah penjelasan beberapa bangunan yang ada didalam Benteng Pendem Cilacap.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x