Sejarah Makam Syekh Maulana Syamsudin, Salah Satu Destinasi Wisata Religi di Pemalang

- 27 Maret 2023, 11:32 WIB
Makam Syekh Maulana Syamsuddin Pemalang
Makam Syekh Maulana Syamsuddin Pemalang /Instagram @Ceritapemalang/

PORTAL BREBES - Salah satu destinasi wisata religi di Pemalang yang biasa dikunjungi adalah Makam Syekh Maulana Syamsudin dan berikut kisah sejarahnya.

Hingga sekarang sebagian masyarakat menganggap bahwa makam tersebut termasuk makam keramat yang dipercaya menyimpan berkah dan karomah seperti makam para wali yang ada di daerah lainnya.

Kondisi makam Syekh Maulana Syamsudin sekarang sudah kesekian kali dipugar bahkan fasilitasnya juga kian lengkap seperti Masjid, Toilet dan bilik-bilik untuk beristirahat atau bermalam bagi para peziarah yang berasal dari luar Pemalang.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Wisata Religi di Indonesia, yang Cocok untuk Dikunjungi di Saat Bulan Puasa Ramadhan

Makam ini masuk dalam wilayah administratif RT 1/ II Dukuh Pecolotan Kelurahan Sugihwaras Kecamatan Pemalang Kabupaten Pemalang.

Pada tahun 1973 Makam ini hanya berjarak 3 meter dari laut, namun dalam kurun waktu 30 tahun telah terjadi penambahan Lahan (tanah timbul) hingga sekarang jaraknya dengan air laut menjadi kurang lebih 15 meter.

Dilansir Portal Brebes dari laman info.pemalangkab.go.id, Menurut mitos yang beredar di masyarakat, Syekh Maulana Syamsudin mempunyai nama kecil Solechuddin Al Baghdadi.

Dia berasal dari Baghdad (Irak), dan masih keturunan Syekh Abdul Qodir Al jaelani. Pada umur 10 tahun, dia keluar dari Baghdad menuju tanah Jawa untuk belajar ilmu agama pada Syeh Maulana Maghribi di Tuban, Gresik, Jawa Timur.

Baca Juga: 4 Wisata Religi di Kabupaten Purworejo, Ada Petilasan Nyai Bagelen di Wilayah Pelopor Bidang Pendidikan

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x