Rossa Bersyukur, 2020 Karya Musiknya Mampu Menempati Urutan Teratas Berbagai Layanan Musik Digital

- 17 Desember 2020, 17:29 WIB
Penyanyi Rossa/Insagram/@ itsrossa910
Penyanyi Rossa/Insagram/@ itsrossa910 /

 

PORTAL BREBES - Di saat banyak orang mengeluhkan kondisi tahun 2020 yang dibarengi pandemi Covid-19, tidak begitu adanya dengan penyanyi Rossa yang memiliki nama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani yang juga akrab dipanggil Teh Ocha.

Ketika banyak penyanyi dan musisi mengalami penurunan pendapatan cukup signifikan, Rossa mengaku sangat bersyukur dengan pencapaiannya dalam karir bermusik sepanjang tahun 2020 yang penuh dengan tantangan akibat pandemi COVID-19.

Meski di tengah keterbatasan, pelantun tembang-tembang sendu seperti Nada-Nada Cinta, Tegar, Hati Yang Terpilih, Atas Nama Cinta, Kini, Ayat-Ayat Cinta, Hey Ladies, Hati Yang Kau Sakiti, Tega, Pudar dan Takdir Cinta Rossa mampu bersinar melalui karya musiknya yang mampu menempati urutan teratas dalam berbagai layanan musik digital di tahun 2020.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Ini, Kamis 17 Desember 2020 : Anda Bakal Dapat Kepercayaan Diri Kembali

"Jadi karena orang banyak di rumah, banyak yang dengerin lagu akhirnya. Lagu aku jadi kembali didengar sama banyak orang. Terus lagu aku yang baru, masuk chart radio dan digital streaming. Buat aku ini hal yang patut disyukuri," kata Rossa dalam jumpa pers virtual, Kamis 17 Desember 2020.

Maka menurut Rossa, sudah sewajarnya bagi dirinya untuk memberikan apresiasi terhadap kerja keras yang dilakukan sepanjang tahun ini yang penuh dengan tantangan.

"Ini adalah saat yang baik bilang good job untuk diri sendiri bukan cuma buat aku aja tapi semua. Kita sudah melalui tahun yang sulit," ujar Rossa.

"Kita berada di penghujung tahun dengan sehat dengan rejeki yang baik, dan positif vibes ke depan insyaallah lebih baik lagi," sambungnya.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah