Catat Nih! Pengguna Instagram Bisa Kembalikan Konten yang Terlanjur Dihapus, Fiturnya Disebut Recently Delete

- 3 Februari 2021, 09:34 WIB
Instagram meluncurkan fitur baru mempermudah mengembalikan unggahan yang dihapus dengan meluncurkan fitur "recently deleted" di aplikasi. /Pixabay
Instagram meluncurkan fitur baru mempermudah mengembalikan unggahan yang dihapus dengan meluncurkan fitur "recently deleted" di aplikasi. /Pixabay /


PORTAL BREBES - Pernahkah dibuat pusing akibat salah pencet lalu unggahan foto atau video di Instagram menjadi terhapus tanpa kita kehendaki?

Atau awalnya niat banget untuk menghapus namun di kemudian hari merasa menyesal dan ingin mengembalikannya karena sementara memiliki copy image atau video yang terlanjur dihapus?

Berbagai cara sudah dilakukan, namun foto atau video tersebut tetap saja tidak dapat ditemukan bahkan dikembalikan? Tentunya jadi sebel banget bukan?

Baca Juga: Wow ! Ada Racikan Mie Instan yang Menggunakan Topping Emas 24 Karat, Mau Coba?

Nah untuk menjawab permasalahan itu, Instagram mempermudah mengembalikan unggahan yang dihapus dengan meluncurkan fitur "recently deleted" di aplikasi.

Fitur baru itu akan memungkinkan pengguna meninjau konten yang telah dihapus, termasuk foto, video, Reels, IGTV dan Stories.

Instagram memposisikan fitur ini bermanfaat melawan peretasan, terutama jika peretas mendapatkan kendali atas akun dan mulai menghapus konten.

"Kami tahu ini adalah sesuatu yang diminta banyak orang, dan kini, untuk pertama kalinya, Anda dapat meninjau dan memulihkan konten yang dihapus di aplikasi Instagram.

Kami juga menambahkan perlindungan untuk membantu mencegah peretas menyusupi akun Anda dan menghapus postingan yang telah Anda bagikan," ujar Instagram dalam situs resminya.

Baca Juga: Mau Tahu 10 Peringkat Orang Terkaya di Indonesia? Ada yang Tajir Melintir dengan Kekayaan Rp547 Triliun

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x