Banyak Dikeluhkan, Apple Update iOS 17.1.2, Apa Saja yang Baru?

- 2 Desember 2023, 18:45 WIB
10 Fitur Terbaru iOS 17: Apple Tanam AI di Keyboard Hingga StandBy Mode
10 Fitur Terbaru iOS 17: Apple Tanam AI di Keyboard Hingga StandBy Mode /

PORTAL BREBES - Pada bulanSeptember 2023, Apple merilis iOS 17. Sistem operasi tersebut merupakan penerus dari sistem operasi sebelumnya.

Kehadiran iOS 17 sangat dinanti pemiliki gadget Apple seperti iPhone. Namun setelah update, pengguna merasa kecewa dan mengeluh.

Baca Juga: Bocoran Harga iPhone 15 Series, Fitur Apa Saja yang Dibenamkan Pada HP Keluaran Apple Tersebut?

Keluhan-keluhan yang dialami pengguna diantaranya baterai cepat habis, perangkat terlaku panas, hingga masalah keamanan.

Melihat banyak keluhan, Apple kemudian mengupdate iOS terbaru mereka tersebut dengan merilis update iOS 17.1.1 pada September 2023. Kemudian diperbarui lagi dengan update iOS 17.2.

Untuk updsate iOS 17.1.2 Apple memfokuskan pada masalah keamanan atau bug. Bug yang diperbaiki yakni WebKit Bugzilla: 265041 dan WebKit Bugzilla: 265067. Keduanya ditemukan di Safari Brwoser.

Baca Juga: HP Kemasukan Air? Tenang, 9 Cara Ini Bisa Bikin HP-mu Kembali Hidup!

Seiring dengan update iOS 17.1.2, Apple juga merilis iOS 17.2. Apa saja fitur unggulan di iOS terbaru tersebut, berikut urainya:

1. Terjemahan melalui action button

Pengguna iOS 17.1.2 bisa menerjemahkan teks pada action button yang lebih mudah.

2. Kunci Kontak di iMessage

Saat mengirim pesan menggunakan iMessage akan dilakukan verifikasi kontak terlebih dahulu sebelum mengirimnya untuk memastikan benar-benar dikirim ke orang yang sebenarnya.

3. Playlist kolaboratif

Anggota keluarga yang menggunakan iPhone bisa saling berbagi playlist di Apple Music.

4. Jurnal App yang diperbarui

Di updatean iOS 17.2 aplikasi jurnal akan mendapat pembaruan sehingga pengguna iPhone akan merasakan pengalaman baru saat menggunakan aplikasi tersebut.

Baca Juga: 7 Cara Ampuh Atasi HP Nge-hang Secara Tiba-tiba, Dijamin 100% Work!

Demikianlah pembahasan mengenai update iOS 17.1.2 dan iOS 17.2. Semoga bermanfaat.***

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah