Kediri Memorial Park, Tempat Healing dan Nongkrongnya Anak Muda

- 28 Januari 2023, 17:09 WIB
Kediri Memorial Park
Kediri Memorial Park /Tangkapan layar YouTube ANTIK_ story/

Kediri Memorial Park merupakan salah satu rekomendasi wisata di Kediri Jawa Timur yang wajib dikunjungi. Pasalnya, selain untuk sekedar healing juga bisa untuk nongki bareng dengan sahabat.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Kudus ini Viral di Luar Negeri, Apakah Kamu Pernah Kesini?

Berada di depan Taman Makam Pahlawan, jalan Pahlawan Kusuma Bangsa Nomor 93, Banjaran, Kota Kediri, taman ini bernuansa modern minimalis.

Pada bagian depan taman, terdapat air mancur bertuliskan Kediri Memorial Park.

Pengunjung bisa bersantai di bangku taman yang dikelilingi pepohonan. Mereka juga bisa berfoto di taman Instagramable ini.

Baca Juga: The Lawu Park, Wisata di Kaki Gunung Lawu Tawangmangu dengan Sensasi Suasana Alam Sejuk dan Menyegarkan

Bagi pengunjung yang menyukai konsep minimalis dan sederhana, disarankan siapkan memori untuk berfoto di segala sudut taman.

Tempat tersebut diresmikan pada tahun 2017, taman ini memiliki dua lantai yang bisa pengunjung manfaatkan untuk berfoto menghadap ke bawah taman.

Taman ini juga menyediakan sejumlah sumber listrik untuk pengunjung yang ingin mengisi daya baterai smartphone-nya.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Pesona Pantai Larangan di Tegal

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x