Warga Desa Linggapura Antusias Terima Bansos BPNT dan BLT Minyak Goreng

21 April 2022, 12:46 WIB
Warga Desa Linggapura sedang menerima BPNT dan BLT minyak goreng di balai desa setempat pada Kamis 21 April 2022. /Yudhi Prasetyo./PORTAL BREBES

PORTAL BREBES - Warga Desa Linggapura, Kecamatan Tonjong, Brebes antusias terima bantuan sosial (Bansos).

Bansos berupa Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Pos dan subsidi minyak goreng atau BLT Minyak goreng.

Bantuan disalurkan di balai desa setempat pada Kamis 21 April 2022.

Baca Juga: Jelang Lebaran 2022, Warga Desa Nagarayu Terima BLT DD Tahap 3

Pejabat Kepala Desa Linggapura Pahrudin SH mengatakan, warga desanya yang menerima bantuan tersebut sebanyak 879 KPM.

"Bantuan ini sangat bermanfaat bagi penerimanya," kata Pahrudin.

Apalagi, menurutnya, bantuan diberikan menjelang Lebaran.

Sehingga, bantuan yang diterima tersebut dapat digunakan untuk kepentingan Lebaran.

Pejabat Kades Linggapura, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas tinjau pelaķsanaan penyaluran BPNT dan BLT minyaķ goreng. PORTAL BREBES

Apalagi, menjelang lebaran kebutuhan meningkat, termasuk kenaikan harga-harga.

Dengan adanya bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban warga penerima.***

Editor: Yudhi Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler