HDCI Chapter Bumiayu Raya Berikan Bantuan Logistik untuk Posko Mudik Lebaran 2022 di Brebes Selatan

- 26 April 2022, 21:42 WIB
HDCI Banyumas Raya Chapter Bumiayu Raya berikan bantuan logistik untuk Posko Mudik Lebaran 2022 di Posko Linggapura, Bumiayu, dan Paguyangan.
HDCI Banyumas Raya Chapter Bumiayu Raya berikan bantuan logistik untuk Posko Mudik Lebaran 2022 di Posko Linggapura, Bumiayu, dan Paguyangan. /Yudhi Prasetyo/Portal Brebes/

Penasehat HDCI Banyumas Raya Chapter Bumiayu, Achmad Mafrukhi mengatakan sebelumnya HDCI Banyumas Raya Chapter Bumiayu Raya menggelar bakti sosial dengan membagikan menu buka puasa.

Pembagian menu buka puasa tersebut berkolaborasi dengan Koramil 08 Bumiayu Kodim 0713 Brebes.

Baca Juga: Dukuh Kalikidang Desa Pandansari Paguyangan Menjadi The Next Kampung Pancasila di Kabupaten Brebes

Pembagian dilaksanakan pada Selasa 26 April 2022 sore di depan Makoramil 08 Bumiayu Jalan Pangeran Diponegoro Bumiayu.

Dalam pembagian menu buka puasa tersebut 750 bungkus takjil dan 250 nasi kotak habis dibagikan kepada warga yang melintas di depan Makoramil 08 Bumiayu.

Pada Bulan Ramadhan 1443 Hijriah, HDCI Banyumas Raya Chapter Bumiayu Raya juga menggelar bakti sosial dengan menyantuni anak yatim.

Santunan anak yatim dilakukan 2 kecamatan, yakni Kecamatan Tonjong dan Paguyangan.

"Semoga dengan apa yang kami lakukan ini dapat bermanfaat dan menjadi amal bagi kita semua," Kata Achmad Mafrukhi.***

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah