Kondisi Air Waduk Keruh, Pencarian Dua Korban Perahu Terbalik di Kedung Ombo Dihentikan Sementara

- 16 Mei 2021, 20:16 WIB
Tim SAR gabungan mnghentikan sementara pencarian dua dari sembilan korban perahu terbalik di obyek wisata Kedung Ombo di Dukuh Bulu, Desa Wonoharjo, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Minggu 16 Mei 2021 /Instagram/@basarnas_jateng
Tim SAR gabungan mnghentikan sementara pencarian dua dari sembilan korban perahu terbalik di obyek wisata Kedung Ombo di Dukuh Bulu, Desa Wonoharjo, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Minggu 16 Mei 2021 /Instagram/@basarnas_jateng /

PORTAL BREBES - Pencarian dua orang korban perahu terbalik di Waduk Kedung Ombo di Dukuh Bulu, Desa Wonoharjo, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Minggu 16 Mei 2021 petang dihentikan sementara.

Belum ditemukannya dua dari sembilan korban yang tenggalam dalam insiden tersebut akibat kondisi air waduk Kedung Ombo yang keruh hingga mengurangi jarak pandang.

Hal itu sebagaimana disampaikan Badan SAR Nasional (Basarnas) Jawa Tengah dalam unggahannya di akun Instagram @basarna_jateng, Minggu 16 Mei 2021.

"Kondisi didasar waduk keruh, visibiliti (jarak pandang) nol, tidak terlihat sehingga menjadi kendala bagi tim penyelam. saat ini kedalaman Waduk Kedung Ombo sekitar 30 meter, cuaca cerah, semoga tim SAR gabungan diberi kemudahan dalam pencarian dan korban cepat ditemukan" kata Kepala Basarnas Semarang Nur Yahya melalui unggahan tersebut.

Menurut Nur Yahya, dalam proses pencarian yang dilakukan Tim SAR gabungan lebih difokuskan dengan menyelam di sekitar tempat kejadian serta yang di darat melakukan pemantauan permukaan.

Baca Juga: (UPDATE) Satu Lagi Korban Perahu Terbalik di Kedung Ombo Ditemukan

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah perahu wisata di Waduk Kedung Ombo Kemusu Boyolali tenggelam setelah kelebihan muatan.

Perahu tenggelam saat penumpangnya melakukan swafoto dihaluan perahu yang mengakibatkan perahu tidak seimbang hingga akhirnya terbalik.

Dari 20 penumpang, 11 orang berhasil diselamatkan, sedangkan 9 orang langsung tenggelam.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Instagram @basarnas_jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah