Pemanfaatan Air Bersih Pelanggan Tirta Bahari di Debong Tengah Tegal Dinilai Masih Dibawah Standar

- 31 Agustus 2022, 12:29 WIB
Kabag Teknik PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal, Anton Jauhari dalam sosilaisasi pemanfaatan air bersih di Kelurahan Debong Tengah, Rabu ( 31/8/2022)
Kabag Teknik PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal, Anton Jauhari dalam sosilaisasi pemanfaatan air bersih di Kelurahan Debong Tengah, Rabu ( 31/8/2022) /Riyanto Jayeng Portal Brebes/

PORTAL BREBES- Pemanfaatan air bersih pelanggan Perusahaan Umum Daerah Air Minum ( PUDAM) Tirta Bahari di wilayah Kelurahan Debong Tengah, Tegal Selatan, Kota Tegal, dinilai masih dibawah standar.

Hal itu terkuak dalam gelar sosialisasi manfaat air bersih oleh PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal kepada warga di kantor Kelurahan Debong Tengah, Rabu 31 Agustus 2022 siang.

Direktur PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal Hasan Suhandi melalui Kabag Teknik Anton Jauhari menegaskan, pemakaian air bersih rata-rata pelanggan Tirta Bahari di wilayah Kelurahan Debong Tengah masih di bawah 10 kubik per bulan.

Baca Juga: Tirta Bahari Promosikan Pemasangan Gratis Untuk 1500 Pelanggan Baru di Randugunting

" Karena pemakaiannya masih minimalis maka dapat dikatakan akses warga sini dalam memanfaatkan air bersih rendah, " tegas Anton.

Menurut Anton, padahal kondisi dan jumlah air bersih yang tersedia di PUDAM Tirta Bahari sangat maksimal dan masih bisa untuk memenuhi kebutuhan seluruh warga Kota Tegal.

Anton menjelaskan, sehubungan belum maksimalnya pemanfataan air bersih oleh mayoritas pelanggan Tirta Bahari, maka hal itu dapat dikatakan pemakaian masih dibawah standar yang ditentukan oleh Badan Pengelola Sarana Penyediaan Air Minum dan Sanitasi (BP-SPAMS).

Baca Juga: Waduh! Perumda Air Minum Tirta Bahari Tegal Terancam Out Dari Kantor Jalan Pancasila, Ini Penjelasannya

" Saat ini tidak ada alasan bagi warga Kota Tegal tidak mendapatkan alokasi air bersih dari PUDAM Tirta Bahari, saya menjamin itu. Saya juga siap dihubungi kapan saja jika ada kerusakan yang bersifat teknik pada jaringan air bersih, sekarang dikeluhkan, sekarang juga langsung kami eksekusi, " kata Anton.

Lebih Anton mengatakan, gaya hidup bersih dalam pemanfaatan air bersih dapat dikatakan memenuhi standar yang ditentukan oleh BP Spams maupun Kementrian Kesehatan yaitu ketika dalam sehari 1 jiwa menghabiskan 60 literliter air bersih.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah