Ini Lho Cara Menghitung Biaya Pemakaian Air Bersih Perumda Tirta Bahari Tegal

- 17 Juni 2022, 02:34 WIB
Direktur PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal, Hasan Suhandi S.E saat sosialisasi pemanfaatan air bersih di Kelurahan Debong Kidul belum lama ini.
Direktur PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal, Hasan Suhandi S.E saat sosialisasi pemanfaatan air bersih di Kelurahan Debong Kidul belum lama ini. /Riyanto Jayeng/

PORTAL BREBES- Mungkin tidak semua pelanggan air bersih Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Bahari Kota Tegal yang paham dengan cara menghitung biaya pemakaian air.

Baca Juga: Kantor Staf Presiden Memanggil Kaum Muda Untuk Dididik Menjadi Negarawan Masa Depan

Karena biasanya pelanggan hanya patuh dengan nominal biaya pemakaian yang disebutkan oleh petugas di bagian pembayaran.

Baca Juga: Ini Dia, 5 Destinasi Wisata Pantai di Kota Tegal yang Memiliki Pesona Tersendiri

Menurut Direktur PUDAM Tirta Bahari Kota Tegal, Hasan Suhandi S. E melalui Humasnya Wawan Setyawan, pelanggan juga diperbolehkan mengetahui cara menghitung biaya pemakaian air itu.

Baca Juga: Pemanfaatan Belum Maksimal, Mayoritas Penggunaan Air Bersih di Tegal Sebatas Untuk Masak

Namun, sebelum menjabarkan tata cara penghitungan biaya pemakaian air, terlebih dahulu Wawan memberitahukan biaya pemasangan dan klasifikasi pelanggan serta tarif dasar dari masing-masing klasifikasi pelanggan.

Baca Juga: Inilah Jawaban Walikota Tegal Dedy Yon Saat Ditanya Pencalonan di Pilkada 2024

Wawan mengatakan, biaya sambungan rumah ( SR) sebesar Rp 2.000.000 yang pembayarannya dimuka Rp 1 juta dan kekurangannya bisa dibayarkan secara bertahap.

Sedangkan klasifikasi pelanggan dibedakan menjadi 5 kelompok. Kelompok pertama adalah pelanggan Sosial umum dalam pemakaian 1-10 kubik tarifnya Rp 2.400 dan jika lebih dari 10 kubik maka ditambah Rp 2.700 dikalikan jumlah kubikisasi setelah 10 kubik.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x