Cegah Aksi Premanisme, Sat Binmas Polres Tegal Kota Sambangi Sejumlah Objek Vital

- 5 April 2023, 19:14 WIB
Polres Tegal Kota melalui Sat Binmas melaksanakan patroli ke obyek vital
Polres Tegal Kota melalui Sat Binmas melaksanakan patroli ke obyek vital /Sari

PORTAL BREBES - Satgas Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) Operasi Bina Kusuma Candi 2023 Polres Tegal Kota sambangi petugas keamanan sejumlah objek vital di wilayah Kota Tegal, Rabu (5 April 2023).

Kegiatan ini bertujuan mengajak para petugas satpam untuk berperan serta dalam menjaga kondusifitas keamanan pada lingkungan kerjanya.

Kasat Binmas Polres Tegal Kota AKP Didik Guntoro selaku Ka Satgas Binluh mengatakan, saat ini jajaran Polri khususnya Polda Jawa Tengah sedang menggelar Operasi Bina Kusuma Candi 2023.

Baca Juga: Polres Tegal Kota Siapkan Kelaikan Ranmor Dinas

Target dari pada operasi ini yaitu terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif bebas dari kejahatan jalanan maupun premanisme.

"Aksi premanisme, kriminalitas serta kenakalan remaja seperti tawuran dan balap liar menjadi sasaran utama dari Operasi Bina Kusuma Candi 2023," ungkap Kasat Binmas.

Menindaklanjuti hal itu, lanjut Kasat Binmas, Satgas Binluh telah melakukan kegiatan berupa pembinaan dan penyuluhan kepada para satpam di sejumlah objek vital.

Baca Juga: Pemerintah Kota Tegal Tindaklanjuti Hasil Dialog Wali Kota dan Warga

"Kami juga mengajak dan mengimbau kepada seluruh satpam Kampus UPS, Dealer Toyota Nasmoco Tegal dan Dealer Honda Tegal Raya serta masyarakat sekitarnya untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan lingkungan," terangnya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x