Kunker Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah ke Tegal, Larang Anggota Bhayangkari Bergaya Hidup Mewah

- 13 Juni 2023, 19:12 WIB
Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah, Ny Titi Abioso Seno Aji saat mengadakan kunjungan kerja ke Pengurus Cabang Bhayangkari Cabang Tegal Kota
Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah, Ny Titi Abioso Seno Aji saat mengadakan kunjungan kerja ke Pengurus Cabang Bhayangkari Cabang Tegal Kota /Sari

Selain itu, bhayangkari juga harus bisa meningkatkan kreativitas dengan menyalurkan hobby ke hal yang positif agar dapat menghasilkan uang atau pendapatan untuk membantu kesejahteraan keluarganya.

Kemudian terkait Pemilu 2024, Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah tersebut juga berpesan kepada Bhayangkari cabang Tegal Kota, agar selalu bersikap netral.

‘’Tunjukkan netralitas kita dalam Pemilu 2024, tidak boleh memihak. Hak pilih kita, hanya pada bilik suara," tegasnya.

Baca Juga: Sandiaga Uno: KaTa Kreatif dapat Tingkatkan Usaha Kreatif

Perlu kita ketahui bersama, sebelum tatap muka dan memberikan arahan kepada anggota Bhayangkari Cabang Tegal Kota. Rombongan Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah tiba di Mapolres dan langsung disambut oleh Kapolres bersama isteri, Sasa Jaka Wahyudi. Para pejabat utama, Kapolsek jajaran serta para pengurus Bhayangkari dan YKB Cabang Tegal Kota.

Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah juga mendapatkan hadiah berupa buket bunga oleh siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari. Suguhan tarian Kuda Lumping dari para siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari Tegal Kota juga turut menyambut.

Bersama rombongan, Pj Ketua Bhayangkari mengikuti kegiatan ramah tamah, serta melanjutkan kegiatan pemeriksaan administrasi pembukuan pengurus Bhayangkari, peninjauan TK Kemala Bhayangkari, bhakti kesehatan, UMKM dan tatap muka.

Baca Juga: Polres Tegal Kota Terjunkan 238 Personel Pengamanan di Kejurnas Motocross dan Grasstrack KASAL Cup

Sebelum mengakhiri kegiatan kunjungan kerjanya, Pj Ketua Bhayangkari juga memberikan sejumlah tali asih. Yaitu kepada para warakawuri, anak yatim dari anggota yang sudah meninggal dan para guru TK Kemala Bhayangkari.***

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah