Marwadi Resmi Pimpin BI Tegal, Gantikan M. Taufik Amrozy

- 31 Agustus 2023, 19:39 WIB
Marwadi jabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Tegal menggantikan M Taufik Amrozy yang memasuki purna tugasnya per 1 September 2023.
Marwadi jabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Tegal menggantikan M Taufik Amrozy yang memasuki purna tugasnya per 1 September 2023. /Sari

PORTAL BREBES - Marwadi resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tegal menggantikan Muhammad Taufik Amrozy. Pergantian dilakukan pada Upacara Pengukuhan Kepala Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Tegal yang di Pimpin Deputi Gubernur Bank Indonesia, Filianingsih Hendarta di Sebayu Convention Hall, Hotel Bahari Inn, Rabu (30 Agustus 2023).

Marwadi sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara Sedangkan M. Taufik Amrozy yang sudah menjabat Kepala Perwakilan BI Tegal selama empat tahun, sejak 2 September 2019 akan memasuki masa purna tugas per 1 September 2023.

Deputi Gubernur Bank Indonesia, Filianingsih Hendarta menyampaikan pergantian kepemimpinan merupakan langkah strategis yang dilakukan oleh BI sebagai bagian dari program transformasi organisasi.

Baca Juga: Rotasi Internal Polri, Jabatan Kapolsek Sumurpanggang Resmi Diserahterimakan

Hal tersebut juga sejalan dengan upaya untuk mewujudkan visi Bank Indonesia menjadi bank sentral digital terdepan yang berkontribusi nyata terhadap perekonomian nasional dan terbaik di antara negara emerging markets untuk Indonesia maju.

Filianingsih Hendarta menyampaikan terima kasih kepada pejabat lama Taufik Amrozy atas dedikasi tanpa batas kepada BI yang selama ini telah ditunjukkan.

"Selamat menjalani masa pensiun, sehat selalu dan terus berkarya di lingkungan masyarakat sekitar," kata Deputi Gubernur BI.

Baca Juga: Bidhumas Polda Jateng Gelar Supervisi di Polres Jajaran Ekswil Pekalongan

Kepada pejabat baru, Marwadi, Ia berpesan agar tetap melanjutkan kolaborasi dan sinergitas dengan Pemerintah Daerah dan seluruh stakeholder terkait, sehingga akan dapat memberikan sumbangsih terbaik bagi wilayah eks Karesidenan Pekalongan khususnya kota Tegal sekaligus memberikan kontribusi bagi perekonomian nasional.

Deputi Gubernur BI menjelaskan bahwa Marwadi merupakan salah seorang pimpinan BI yang telah berkarir selama hampir 29 tahun di Bank Indonesia. Marwadi telah berpengalaman dengan pelaksanaan tugas BI di Kantor Perwakilan, utamanya selama menjabat sebagai Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara.

"Kami yakin kemampuan dan pengalaman Pak Marwadi tersebut akan menjadi modal utama untuk dapat terus membangun sinergi dan kolaborasi yang erat dengan Pemerintah Daerah dan seluruh stakeholders terkait," tutur Filianingsih Hendarta.

Baca Juga: Pemerintah Kota Tegal Bentuk Relawan Sadar Pajak Daerah dan Melaunching 'SAPAKU ONLINE'

Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono mengawali sambutannya pada acara pengukuhan tersebut menyampaikan bahwa tingkat inflasi di Kota Tegal bisa bisa ditekan berkat kerjasama yang bagus dari Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP).

"Meskipun demikian berkat kerjasama Tim Pengendalian Inflasi Daerah di wilayah Eks Karesidenan Pekalongan, khususnya Kota Tegal, melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan, seperti operasi pasar murah, Kerjasama Antar Daerah hingga komunikasi efektif untuk menjaga ekspektasi, alhamdulillah inflasi IHK Kota Tegal pada bulan Juli 2023 dapat terkendali di angka 3,03% secara year on year, lebih rendah dari inflasi IHK nasional yang tercatat 3,08% (yoy)," ujar Wali Kota Tegal.

Menurut Wali Kota Tegal hal tersebut juga tidak lepas atas support dan dukungan dari BI khususnya Kantor Perwakilan BI Tegal, yang secara konsisten bersama TPID menjalankan langkah preventif dan reaktif dalam menangani gejolak inflasi.

Baca Juga: Buka Musda MUI Kota Tegal, Wali Kota Harap Jaring Figur Terbaik

Ia menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pejabat lama M. Taufik Amrozy yang telah memimpin BI Tegal sehingga dapat membantu menjaga pertumbuhan ekonomi Tegal yang terakhir tercatat sebesar 5,16% pada tahun 2022, tumbuh dibanding tahun 2021 yang tercatat sebesar 3,12%.

Selain itu, Dedy Yon juga menyampaikan selamat datang kepada Marwadi selaku Kepala Perwakilan BI Tegal yang baru.

"Semoga dapat menjalankan amanah dan terus meningkatkan sinergitas dengan para pemangku kebijakan untuk mewujudkan perekonomian daerah yang lebih sejahtera serta menjaga stabilitas inflasi di wilayah eks karesidenan Pekalongan," ujar Dedy Yon.***

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah