Disorot Pengamat, Aplikasi Pendaftaran PSE Kominfo Membuat Pengguna Bingung

- 26 Juli 2022, 06:12 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. /Pixabay/Pixelkult

PORTAL BREBES - Terkait pendaftaran Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) saat ini masih membuat pengguna merasa kebingungan.

Bahkan pengamat kebijakan publik jiga menyoroti aplikasi pendaftaran Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE).

Seperti Portalbrebes mengutip Pikiran-Rakyat.com menyebutkan, seorang pengamat kebijakan publik, Trubus Rahadiansyah, aplikasi pendaftaran PSE yang dibuat Kominfo masih membuat bingung.

Baca Juga: Sejumlah Artis Desak Baim Wong Cabut Pendaftaran Citayam Fashion Week ke HAKI

Bahkan, sang pengamat menilai Kominfo kurang melakukan sosialisasi terkait cara penggunaan aplikasi pendaftaran PSE itu.

"Aplikasinya belum sempurna, masih banyak penggunanya bingung, karena itu harus melalui edukasi yang panjang," ujar Trubus Rahadiansyah mengungkapkan pernyataan, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara News.

Untuk itu, Trubus meminta Kominfo segera melakukan pembenahan terhadap aplikasi pendaftaran PSE itu.

Baca Juga: Ridwan Kamil Komentari Baim Wong Soal Citayam Fashion Week

"Menurut saya memang harus ada pembenahan baik dengan tata kelolanya dan pengawasannya, termasuk juga yang penting penegakan aturannya," ujarnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x