Banyumas Punya Wisata Bak di Luar Negeri, Menggala Ranch Wisata Edukasi Ala New Zeland

18 Februari 2023, 16:05 WIB
Menggala Ranch Banyumas. /menggalaranch.id/

PORTAL BREBES - Di Banyumas ternyata punya lokasi bak di luar negeri. Lokasi ini merupakan wisata ala New Zeland dengan nama Menggala Ranch.

Menggala Ranch menjadi salah satu tujuan wisata yang patut dikunjungi. Karena wisata ini berkonsep wisata edukasi yang menyenangkan.

Dinama, para pengunjung dapat berinteraksi dengan hewan-hewan ternak di lokasi tersebut seperti kambing, ayam dan hewan ternak lainya.

Baca Juga: Wanawisata Clirit View, Wisata Instagrameble di Tegal yang Sedang Hits

Lokasi wisata ini berada di perbukitan menggala yang memiliki pemandangan hijau dan asri yang dapat menyejukan suasana dan betah berlama-lama.

Karena itu, jika berkunjung ke wisata ini, tidak hanya menyuguhkan pemandangan alam yang indah tetapi juga sekaligus edukasi bagi anak-anak tentang jenis-jenis hewan.

Hewan ternak digembala setiap pagi sampai dengan sore. Pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan hewan tersebut tanpa harus merasa takut.

Kandang-kandang hewan ternak terletak di sekitar lokasi wisata, tepatnya di bagian bawah wisata tersebut.

Selain bercengkerama dengan hewan-hewan yang ada di lokasi wisata, Menggala ranch juga memiliki fasilitas berupa playground, jembatan mini, ayunan, dan rumah kurcaci.

Wisata Menggala Ranch juga memiliki kolam ikan yang terbilang besar. Di tempat tersebut pengunjung dapat melihat ikan-ikan yang sedang berenang di dalam air.

Di atas lahan seluas 11 hektar lebih, Menggala Ranch juga terdapat pemerasan susu, edukasi dan pelatihan, dan pembibitan ternak.

Pengunjung juga dapat membeli susu sapi segar, ayam kalkun dan domba menggala.***

Editor: Yudhi Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler