Candi Gedong Songo, Vibes Seperti Negeri Dongeng di Semarang

21 Mei 2023, 16:44 WIB
Candi Gedong Songo menjadi obyek wisata populer di Semarang, Jawa Tengah /Instagram cipta_ryan_pratamaa/

PORTAL BREBES - Semarang menjadi surga wisata yang tidak diragukan lagi karena memiliki sejumlah lokasi wisata dengan keelokan panorama alamnya. Salah satu obyek wisata yang recommended, dan menjadi favorit wisatawan adalah Candi Gedong Songo.

Candi Gedong Songo merupakan bangunan kuno yang berada di kaki gunung Ungaran, dan berada di ketinggian 1200 meter di atas permukaan laut.

Candi dengan vibes seperti negeri dongeng ini dibangun sekitar abad VIII masehi.

Baca Juga: Daftar Wisata Hits di Pekalongan, Punya Pemandangan Indah dan Menantang

Candi Gedong Songo berada di Dusun Darum, Krajan, Candi, Kecamatan Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Jarak antara Candi Gedong Songo kurang lebih 40 km dari pusat kota Semarang.

Diberi nama Candi Gedong Songo karena terdapat 9 bangunan candi yang berdiri di tempat yang berbeda.

Mulai dari candi yang pertama ada di bawah, hingga candi terakhir di kaki gunung.

Baca Juga: Daftar Alamat Gado Gado Enak di Kudus, Satu Porsi Bisa Untuk Mengganjal Perut yang Lapar

Candi ini menjadi obyek wisata populer di Semarang, dan selalu ramai dikunjungi wisatawan setiap harinya.

Anda tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk menikmati panorama, dan keindahan alam yang mengagumkan dari Candi Gedong Songo.

Harga tiket masuk ke obyek wisata ini hanya Rp10 ribu per orang, Anda sudah bisa menikmati spot dan pesona yang disuguhkan Candi Gedong Songo ini.

Baca Juga: Daftar Alamat Kedai Bakso Hits dan Terkenal di Tegal, Kuliner dengan Kuah yang Panas Dapat Menghangatkan Tubuh

Obyek wisata ini buka setiap hari  dengan jam operasional mulai pukul 06.30-18.00 WIB. Namun, harga tiket masuk obyek wisata Candi Gedong Songo, dan jam operasionalnya bisa berubah setiap waktu.

Obyek wisata ini sudah dlengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang cukup lengkap seperti area parkir kendaraan yang luas, gazebo, taman, spot foto yang instagramable, camping ground, dan masih banyak lagi.

Nikmati libur akhir pekan Anda bersama keluarga dengan mengunjungi Candi Gedong Songo, Semarang.

Baca Juga: Wisata Pantai Nampu Wonogiri, Pantai Berpasir Putih Diapit Tebing, Tak Kalah Indah dengan Waduk Gajah Mungkur

Liburan berkualitas dan menyenangkan dengan suguhan panorama alam yang mengagumkan.***

Editor: DR Yogatama

Tags

Terkini

Terpopuler