Rindu Alam BS, Wisata Pemandian Berlatar Bukit yang Asik Dikunjungi untuk Liburan

- 1 Januari 2023, 13:39 WIB
Pengunjung bersama anak balitanya tengah menikmati liburan di pemandian Rindu Alam BS.
Pengunjung bersama anak balitanya tengah menikmati liburan di pemandian Rindu Alam BS. /tangkap layar/

PORTAL BREBES - Mungkin Anda sudah tidak asing dengan objek wisata Guci. Tempat wisata tersebut hampir selalu dibanjiri pengunjung saat liburan tiba.

Tidak hanya masyarakat sekitar, objek wisata Guci yang berada di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah ini juga banyak di datangi wisatawan dari luar daerah.

Dibanding dengan objek wisata lainnya, Guci memang jadi primadona karena terdapat pemandian air panas 'Pancuran Pitu' yang tentunya jarang ditemui di tempat lain.

Baca Juga: Simak! Kode Redeem Astral Fable Hari Ini Minggu 1 Januari 2023, Spesial Tahun Baru

Sayangnya, di momen liburan akhir tahun seperti ini, lokasinya selalu dipenuhi oleh pengunjung. Sehingga tidak sedikit pengunjung yang merasa ndak nyaman untuk mandi di kolam.

Nah, buat Anda yang risih dengan keramaian. Pemandian 'Rindu Alam BS' bisa jadi alternatif untuk dikunjungi.

Tidak kalah dengan pancuran pitu, disini Anda juga bisa merasakan segarnya mandi air panas alami. Dengan merogoh kocek Rp 20.000/orang (harga suwaktu-waktu berubah) keluarga Anda sudah bisa menikmati pemandian tersebut.

Baca Juga: LosarI Menjadi Salah Satu Kecamatan di Brebes dengan Lunas PBB P2 2022 Tercepat

Tidak hanya itu, di dalam anda juga akan disuguhi pemandangan perbukitan yang eksotik. Tempatnya yang terbuka, membuat anda bisa lebih leluasa untuk memandangnya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah