Kenalkan Destinasi Wisata, Pemdes Wanatirta Gelar Jelajah Alam

- 15 Mei 2022, 12:03 WIB
Peserta Jelajah Alam Wanatirta sedang melintas du Curug Cengang, salah satu destinasi wisata di Desa Wanatirta, Kecamatan  Paguyangan, Brebes.
Peserta Jelajah Alam Wanatirta sedang melintas du Curug Cengang, salah satu destinasi wisata di Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Brebes. /Yudhi Prasetyo/ Portal Brebes/

PORTAL BREBES - Potensi alam di Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Brebes terus digali.

Untuk memperkenalkan destinasi di Wanatirta, Pemdes dan Pokdarwis menggelar Jelajah Alam 2022.

Jelajah Alam tersebut diikuti seribuan warga.

Baca Juga: Antisipasi Penyakit Mulut dan Kuku, DPKH Brebes Pantau Hewan yang Masuk di Pasar Hewan Bumiayu

Mereka start dari lapangan Wanatirta kemudian menyusuri jalan desa dan destinasi wisata di desa tersebut.

Destinasi tersebut diantaranya Gua Suroto, Candi Arca, dan Curug Cengang.

"Panjang rute jelajah alam sekitar 4,5 kilometer," kata Kepala Desa Wanatirta Lukman Hakim.

Sebelum dilakukan jelajah alam juga dilaksanakan olah raga bersama di lapangan desa.

"Jelajah Alam ini juga sebagai ajang silaruhmi sesama warga dan juga antara Pedes dengan masyarakat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x