Kualitas Talud di Desa Wanatirta Kecamatan Paguyangan Dipertanyakan, Diduga Dikerjakan Asal-asalan

- 22 Mei 2024, 19:00 WIB
Tim kecamatan Paguyangan Brebes meninjau pembangunan talud di Dukuh Gruyung, Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Brebes, Rabu 22 Mei 2024
Tim kecamatan Paguyangan Brebes meninjau pembangunan talud di Dukuh Gruyung, Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Brebes, Rabu 22 Mei 2024 /Yudhi Prasetyo/Portal Brebes/

PORTAL BREBES - Kualitas talud di Dukuh Gruyung, Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Brebes dipertanyakan. Hal tersebut karena ada dugaan dikerjakan asal-asalan.

 

Sekretaris Yayasan Buser Indonesia (YBI) Kabupaten Brebes Yasir Andi mengatakan, diduga ada penurunan spesifikasi material bangunan.

Spesifikasi yang diduga dikurangi diantaranya semen dan penggunaan batu blonos.

Baca Juga: Pinjam di BRI Online Cair Sampai Rp25 Juta, Bukan KUR Syarat Mudah Tanpa Jaminan

"Inilah pentingnya pengawasan masyarakat," ujar Andi. Hal tersebut untuk menghindari hal-hal yang tidak diharapkan, salah satunya mengurangi spesifikasi bangunan.

Ujar Andi, pengurangan spesifikasi bangunan bisa dilakukan oleh pemborong nakal dengan tujuan mendapat keuntungan yang lebih banyak.

Karena itu, perlu ada keterlibatan masyarakat dan pihak terkait agar pelaksanaan pembangunan sesuai dengan spesifikasi yang tertuang dalam Rencana Anggaran Belanja (RAB).

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah