Daftar Lagu Religi Terbaik di Bulan Ramadan yang Asyik Buat Menemani Kerja

4 April 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi bekerja sambil mendengarkan musik /Firmbee

PORTAL BREBES, Untuk menemani kerja dalam suasana ramadan, paling enak mendengarkan lagu religi islam, agar kerja kita makin tenang dan asyik.

Lagu religi Indonesia sudah menjadi hal yang lumrah mulai bermunculan dan populer setiap bulan ramadhan.

Sambut bulan ramadan, para pemusik dan pencipta lagu memanfaatkan dengan baik untuk merilis lagu-lagu religi.

Baca Juga: Keren! Aktivis Ini Sukses Membimbing PSK Kembali ke Jalan Hidayah

Maklum, jika kita sedang bekerja ditemani alunan lagu religi, nuansa ramadan jadi semakin kental dan asyik.

Untuk kamu yang sedang mencari lagu-lagu religi untuk menemani kerja di bulan ramadan 2022, berikut ini daftar lagu religi terbaik yang wajib ada di playlist-mu. Yuk, kita simak daftar selengkapnya di bawah ini.

1. Ramadhan Tiba - Opick

Salah satu lagu yang sering kita dengarkan dari Opick saat ramadan adalah lagu ini, dapat membuat suasana hati kita meningkat dan menjadi bersemangat dalam beribadah.

Baca Juga: Ramadhan Pertama Tanpa Bibi dan Vanessa, Faisal Ingat Kenangan Ini

2. Tombo Ati – Opick

Lagu ini dirilis pada tahun 2005, meskipun terbilang lawas namun karena kualitas musik pada lagu ini sangat baik, lagu ini selalu diputar saat bulan ramadhan.

3. Dengan Nafasmu – Ungu

Band Ungu merilis lagu Dengan Nafasmu yang bergenre religi, dan menjadi soundtrack dari Sinetron Ramadhan Para Pencari Tuhan.

Baca Juga: Avanza Tabrak Truk Tangki di Jalur Pantura, Enam Orang Tewas

4. Tobat Maksiat – Wali Band

Anggota group Wali Band merupakan lulusan pasantren, membuat lagu ini dengan sangat khidmat dan dalam lagi ini juga mengandung makna yang dalam.

Selain dapat menghibur, dengan lagu ini Wali Band juga sedang berdakwah kepada para pendengarnya.

5. Andai Ku Tahu – Ungu

Lagu religi Andai Ku Tahu dari band Ungu merupakan salah satu lagu yang paling terkenal. Salah satu lagu pop religi ini mengantarkan Ungu meraih pencapaian tinggi dalam penjualan musiknya.

6. Ramadhan Datang – Tompi

Ramadhan Datang merupakan lagu religi yang dibawakan oleh Tompi, seorang penyanyi jazz dengan suara yang sangat unik.

Sering diputar di bulan ramadan, sama seperti lagu Ramadhan Tiba dari Opick.

7. PadaMu Ku Bersujud - Afgan

Afgan membawakan lagu religi PadaMu Ku Bersujud, lagu lawas yang masih enak didengar, makin tambah beriman dengan mendengarkan lagu ini.

8. Ramadhan yang Indah – Seventeen

Seventeen juga mengeluarkan lagu islami modern yang berjudul Ramadhan yang Indah.

Salah satu band pop Indonesia yang terkenal dengan lagu cinta yang sangat lirih, yaitu Seventeen.

Itu dia daftar lagu religi terbaik di bulan ramadan yang pas untuk menemani kamu kerja selama menjalani bulan puasa.***

Editor: Arif Budiman

Tags

Terkini

Terpopuler