Kematian Capai 70 Ribu Orang, Italia Mulai Jalankan Vaksin Covid-19

- 27 Desember 2020, 18:32 WIB
Ilustrasi vaksin covid-19
Ilustrasi vaksin covid-19 /twitter/

PORTAL BREBES - Italia mulai melakukan vaksinasi covid-19 terhadap warganya. Vaksinasi dimulai di Roma terhadap tiga orang tenaga medis di sebuah rumah sakit di Roma, Minggu (27/12/2020).

"Tiga petugas kesehatan di rumah sakit Roma Spallanzani diinokulasi sesaat sebelum 0700 GMT dengan vaksin yang dikembangkan oleh Pfizer dan BioNTech,"kata komisaris untuk epidemi Domenico Arcuri.

“Vaksin berjalan dengan sangat baik dan itu merupakan momen bersejarah yang menarik,”kata perawat berusia 29 tahun Claudia Alivernini saat diwawancarai media televisi setempat.

Baca Juga: New York Selidiki Dugaan Pelanggaran Distribusi Vaksin Covid-19

“Ini adalah awal dari akhir dan saya berharap menjadi yang pertama dari lebih dari 60 juta orang Italia,"tambah Claudia dengan penuh harap.

Italia menjadi negara kedelapan di dunia yang melampaui 2 juta kasus civid-19. Bahkan saat ini tercatat ada 70.909 orang meninggal akibat virus mematikan sejak 10 bulan terakhir. Jumlah tersebut menjadi tertinggi di Eropa dan tertinggi kelima di seluruh dunia.

Vaksin ini akan gratis dan petugas kesehatan serta orang tua akan menjadi orang pertama yang ditawarkan inokulasi sukarela.

"Sekitar 9.750 dosis telah tiba di Italia dan 470.000 lainnya diharapkan tiba mulai minggu depan," kata kementerian kesehatan dikutip dari Reuters. 

Baca Juga: 29 Ribu Orang di Jerman Meninggal Akibat Covid-19, Vaksinasi Dimulai

Halaman:

Editor: Harviyanto

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah