Halal Bi Halal Permata Bahari, Puluhan Tokoh Publik Hadir, Bahas Pembangunan di Kabupaten Tegal

- 6 Mei 2022, 18:50 WIB
Halal Bi Halal Perkumpulan Permata Bahari di Pendopo Amangkurat Pemkab Tegal
Halal Bi Halal Perkumpulan Permata Bahari di Pendopo Amangkurat Pemkab Tegal /DR Yogatama/

PORTAL BREBES – Puluhan masyarakat Kabupaten Tegal yang bekerja di luar daerah berkumpul silaturahmi bersama dalam rangka Halal Bi Halal di Pendopo Amangkurat, lingkungan Pemerintah Kabupaten Tegal.

Perkumpulan yang dinamai Persaudaraan Masyarakat Tegal (Permata) Bahari yang kebanyakan dihadiri oleh puluhan tokoh publik itu, juga turut hadiri pejabat setempat yakni Bupati Tegal, H Umi Azizah yang diwakili Asisten 1 Sekda, Dadang Darusman dan Wakil Wali Kota Tegal, M Jumadi.

Ketua Umum Permata Bahari, Dr Ir Aji Giyatmoko mengatakan, perkumpulan ini memang sudah berlangsung sejak tahun 2017. Namun, karena pandemi Covid 19 yang melanda di Indonesia, pihaknya belum silaturahmi tatap muka secara langsung.

Baca Juga: Live di SCTV dan Mola TV, Berikut Jadwal Pertandingan Pekan ke-36 Liga Inggris Liverpool vs Tottenham

“Alhamdulilah kami tahun ini sudah bisa bersilaturahmi bersama di acara Halal Bi Halal, walaupun ada beberapa rekan kami yang sudah kembali ke rutinitas asanya,” jelasnya.

Dikatakan bahwa, perkumpulan Permata Bahari ini pertama kali digagas didaerah Bandung yang anggotanya masih sekitar kurang lebih 150 orang.

“Tapi kan di Bandung ini ada kurang lebih sekitar 9 ribu masyarakat Tegal. Nah, ini yang mempengaruhi Kota Bandung menjadikan ramai pedagang asli orang Tegal seperti nasi goreng, martabak, nasi uduk, tukang becak dan lain sebagainya, ungkapnya.

Baca Juga: One Way Tol Semarang-Jakarta Resmi Diberlakukan 3 Hari 24 Jam

Dr Giat menyampaikan, sebagai putra daerah, pihaknya juga ingin berkontribusi membangun Kabupaten Tegal agar menjadi bermanfaat untuk masyarakat dan Pemerintah.

“Permata Bahari ini heterogen, tidak ada unsur politik, hanya perkumpulan biasa yang ingin mendorong kemajuan pembangunan di Kabupaten Tegal dengan cara bergotong royong, saling menghormati dan ingin berkontribusi agar tingkat kemiskinannya juga ikut turun,” jelasnya.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah