Gus Baha: Jangan Salah, Kucing Selalu Mendoakan Tuannya

- 7 Januari 2023, 20:45 WIB
Gus Baha
Gus Baha /Berita Bantul/

Keberuntungan di dunia merupakan keberkahan rejeki, karena kucing kesayangan Rosulallah.

Keberuntungan akhirat karena kucing akan bersaksi atas segala kebaikan kita di hadapan Allah SWT.

Maka, jika kita memelihara hewan ini dengan baik akan berpahala besar, ucap Gus Baha menjelaskan.

Selain itu, kucing menyebabkan rezeki orang yang memeliharanya mengalir lancar dan berkah, ujar beliau.

Bahkan, sebetulnya memberi makan kepada hewan apapun merupakan sedekah, apalagi kepada hewan yang satu ini.

Baca Juga: Wujudkan Generasi Cerdas Peduli Lingkungan, Sakila Kerti Tegal Adakan Tanam Sayuran dan Minum Susu Bersama

"Pada setiap sedekah terhadap makhluk yang memiliki (jantung) yang basah (hidup) akan mendapat pahala kebaikan." (HR. Bukhori dan Muslim).

Selain itu, kucing merupakan hewan yang suka berdoa dan bertasbih kepada Allah SWT.

"Cuman yang terbaik nasibnya itu kucing, sebab dalam sebuah riwayat, ketika kucing tertidur di sajadah atau kain Nabi, Nabi tidak mengganggu tidur kucing itu melainkan menggunting sajadah atau kainnya," ujar Gus Baha.

Bahkan lebih parahnya, dikalangan kita supir truk itu lebih takut menabrak kucing ketimbang menabrak manusia, ucap Gus Baha.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah