Cara Gampang Memperbanyak Lidah Mertua, Lidah Buaya, Spider Plant, Geranium dan Sirih Gading

- 24 November 2020, 13:00 WIB
Tanaman lidah buaya/Pixabay/Spencer Wing
Tanaman lidah buaya/Pixabay/Spencer Wing /

PORTAL BREBES - Seiring dengan trend tanaman hias saat ini, harga berbagai bunga dan tanaman hias terus melambung bahkan ada yang sangat fantastis.

Maka mengkoleksi banyak tanaman hias harus menyisihkan biaya tinggi untuk mewujudkannya.

Namun sebenarnya kita bisa berhemat bila mau mengenali jenis-jenis tanaman yang mudah diperbanyak dan dapat tumbuh dengan baik. Dengan menanam dan memperbanyak sendiri, kita dapat menghemat pengeluaran untuk pengadaan tanaman hias yang kita sukai.

Merawat tanaman hias sepertinya sudah menjadi suatu gaya hidup baru. Memang sejak dulu sudah ada tren ini, namun kali ini ada lebih banyak anggota masyarakat yang melakukannya.

Tak heran, harga beberapa jenis tanaman hias saat ini melambung tinggi, sebab tingginya permintaan di pasaran. Ketimbang membeli banyak tanaman hias, tentu lebih hemat jika membudidayakannya sendiri di rumah.

Dikutip PortalBrebes.Com dari PORTAL JEMBER pada artikel, 5 Jenis Tanaman Hias yang Mudah Diperbanyak, dari Lidah Mertua Hingga Sirih Gading, inilah 5 jenis tanaman hias yang mudah sekali diperbanyak dan dapat tumbuh dengan sangat baik.

Baca Juga: Ditanam di Rumah, Tanaman Hias Begonia Bisa Bawa Keberuntungan Lho!.
1. Lidah Mertua

Tanaman hias pertama yang mudah diperbanyak adalah lidah mertua. Ada beberapa metode yang bisa dilakukan untuk memperbanyak tanaman hias lidah mertua, dan semuanya sangat mudah dan bisa dicoba oleh siapa saja.

Salah satu caranya ialah, potong satu daun dan masukkan ke dalam toples berisi air setinggi 1 cm. Letakkan wadah di tempat dengan paparan sinar matahari tidak langsung dan ganti air setiap beberapa hari sekali. Setelah akarnya tumbuh, tanaman bisa dipindahkan ke dalam pot.

2. Lidah Buaya

Setelah lidah mertua, tanaman yang mudah diperbanyak selanjutnya adalah lidah buaya. Tanaman yang memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan kecantikan ini sering ditanam masyarakat Indonesia karena tidak membutuhkan perawatan khusus dan mudah tumbuh.

Cara terbaik memperbanyaknya adalah dengan memisahkan cabang dari induknya. Gunakan alat potong yang bersih, kalau perlu sterilisasi terlebih dahulu menggunakan cairan pembersih. Tanam cabang di dalam pot dengan media tanam kering, lalu sirami setiap hari.

Baca Juga: Kentang Anda Biar Tidak Cepat Busuk dan Tahan Lama, Begini Tujuh Cara Mengatasinya!

3. Spider Plant

Tanaman hias spider plant atau yang dikenal juga dengan sebutan lili paris, termasuk jenis tanaman yang mudah diperbanyak. Tanaman hias yang cocok disimpan di dalam ruangan ini berhasil memikat banyak orang karena keunikan dan kecantikannya.

Cara memperbanyak tanaman spider plant atau lili paris ialah dengan membiarkan spider plant bayi hingga tumbuh akar, atau pisahkan dari tanaman induk lalu tanam di dalam pot.


4. Geranium

Jenis tanaman hias selanjutnya yang mudah sekali diperbanyak adalah geranium. Caranya mudah sekali, potong batang yang terletak di bawah simpul atau siku dengan ukuran sekira 10 cm. Buang daun bagian bawah, dan sisakan dua daun di atasnya.

Tanam hasil potongan tadi di dalam pot, kemudian siram, lalu letakkan di tempat yang terkena sinar matahari tidak langsung. Potongan tadi juga bisa disimpan di dalam toples air sampai akarnya tumbuh sekira 2,5 cm, lalu pindahkan ke dalam pot.

Baca Juga: Di Marketplace Janda Bolong Variegata Dijual dengan Harga Rp 99 Juta

5. Sirih Gading

Selain empat jenis tanaman hias yang sudah disebutkan, masih ada jenis tanaman hias lainnya yang juga mudah sekali untuk diperbanyak, yakni Sirih Gading. Cara memperbanyak tanaman yang juga populer di Indonesia ini sangat mudah, yaitu dengan memotong batangnya sekira 10 cm.


Buang daun yang terbawa di bagian bawah, lalu tanam batang tersebut di dalam pot. Jaga Kelembapan tanah hingga akar terbentuk dalam beberapa minggu.*** (Mohammad Syahrial/PORTAL JEMBER)

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah