Tanda-Tanda Seseorang Memendam Luka Batin, Salah Satunya Cuek

- 28 Desember 2023, 21:30 WIB
Banyak faktor yang menyebabkan seseorang mengalami luka batin
Banyak faktor yang menyebabkan seseorang mengalami luka batin /Pexels/

Seseorang yang mengalami kondisi luka batin juga akan lebih banyak atau sering mendapatkan pemikiran juga perasaan negatif dalam dirinya ketika menjalani kehidupan sehari-hari. Misalnya, mereka akan lebih mudah mengalami pesimistis dalam menghadapi suatu hal di kehidupannya.

Mereka juga mudah putus asa dan khawatir terhadap suatu hal buruk yang dikira akan menghampirinya kembali. Padahal kejadian yang mereka anggap akan terjadi tersebut hanyalah angan atau pembatasan diri untuk tidak melangkah ke hal yang lebih baik lagi.

3. Melakukan hal negatif sama seperti orang yang memperlakukan mereka

Salah satu dampak terburuk dari adanya luka batin yang terpendam ialah orang tersebut bisa memiliki perilaku yang sama dengan apa yang mereka dapatkan dari orang lain terhadap dirinya. Orang tersebut akan memaksa untuk diutamakan dari orang lain. Bahkan mereka juga akan memiliki kecenderungan untuk memuaskan ego pribadi.

Hal ini karena mereka memiliki kekosongan, dan menggunakan perhatian orang lain untuk mengisi kehampaan atas keinginan pribadi agar terpenuhi. Secara tidak langsung kondisi ini bisa disebut juga dengan pelampiasan dendam pribadi terhadap orang lain, dan tentunya hal tersebut juga bisa menyakiti diri mereka sendiri.

Baca Juga: Sering Alami Keringat Dingin, Jangan Anggap Enteng! Bisa Jadi Tanda Gejala Awal Kanker

4. Sulit memberi maaf atau mempercayai orang lain

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk melepaskan luka batin yang terpendam adalah dengan mencoba memaafkan masa lalu. Namun, terkadang meski sudah memaafkan, masih tetap ada rasa ragu dan masih sulit untuk berdamai.

Hal ini akan menimbulkan kondisi sulit bergaul dengan orang lain hingga sulit untuk mempercayai orang lain. Oleh karena itu, terkadang orang yang memendam luka batin cenderung mementingkan diri sendiri tanpa memedulikan keberadaan orang sekitar

5. Cuek atau tidak peduli dengan apapun

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x