Korban Meninggal Bus Masuk Jurang di Sumedang 27 Orang, Diduga Rem Blong dan Sopir Kurang Mengenal Medan

- 11 Maret 2021, 14:35 WIB
Insiden kecelakaan Bus Padma Kencana masuk jurang di daerah Wado, Sumedang menyebabkan 27 penumpang meninggal dan 39 orang menderita-luka-luka/Instagram/@basarnas_jabar
Insiden kecelakaan Bus Padma Kencana masuk jurang di daerah Wado, Sumedang menyebabkan 27 penumpang meninggal dan 39 orang menderita-luka-luka/Instagram/@basarnas_jabar /

PORTAL BREBES – Jumlah korban meninggal dalam kecelakaan bus Sri Padma Kencana masuk jurang di Sumedang mencapai 27 orang sedangkan 39 penumpang lain dinyatakan selamat.

Pernyataan itu disampaikan Kepala Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Bandung Supriono usai mengevakuasi seluruh korban terjepit badan bus di jurang Tanjakan Cae, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis 11 Maret 2021 sekitar pukul 08.00.

Hal itu seperti diungkapkan di akun Instagram @basarnas_jabar, Kamis 11 Maret 2021. Dikatakan, Tim Rescue Kantor SAR Bandung Evakuasi Korban Kecelakaan Bus Sri Padma Masuk Jurang di Jalan Raya Wado-Malangbong, Sumedang.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini Kamis 11 Maret 2021, Nino Tetap Bersikeras Untuk Melakukan Tes DNA Reyna.

Sejak pukul 00.34 WIB Tim Rescue Kantor SAR Bandung telah mengevakuasi 4 korban berjenis kelamin laki laki dan 1 orang berjenis kelamin perempuan pada operasi SAR Kecelakaan dengan penanganan khusus di Jalan Raya Wado-Malangbong, Sumedang.

Sementara itu Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah menyebutkan hingga saat ini jumlah keseluruhan korban yaitu 66 orang, 39 Orang selamat, 26 Orang Meninggal dunia dan 1 orang masih dalam upaya evakuasi oleh tim.

Unsur SAR yang terlibat KanSAR Bandung diantaranya Polsek Wado, BPBD Sumedang, Pemadam kab. Sumedang, PMI Sumedang, Salpol PP kab. Sumedang dan Warga setempat.

Baca Juga: Sinopsis Drama Turki Hercai Kamis, 11 Maret 2021: Reyyan Memiliki Bayi Kembar, Namun yang Satu Meninggal

Bus Sri Padma Kencana bernopol T 7591 TB diketahui membawa 66 penumpang yang sebagian besar berusia remaja. “Korban meninggal kebanyakan akibat terjepit badan bus,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x