Soroti Pengangkatan Abdee Slank, Said Didu : Komisaris Telkom Itu Harus Profesional Kelas A Bukan Gitaris

- 31 Mei 2021, 14:01 WIB
Said Didu (kanan) komentari pemilihan Abdee Slank (kiri) sebagai Komisaris Telkom.
Said Didu (kanan) komentari pemilihan Abdee Slank (kiri) sebagai Komisaris Telkom. /Kolase dari Instagram Abdee Slank & Twitter Said Didu

Menurut Said Didu, dia kan kelas hanya panitia-panitia konser. Panitia konser kok menjadi komisaris di perusahaan telekomunikasi.

"Jadi sangat jauh. Jadi semakin mencari alasan semakin kelihatan bahwa itu adalah balas jasa Jokowi pada orang yang pernah membikin konser dua jari. Itu tidak bisa dibantah," kata Said Didu.

Dikatakannya, berdasar pengalaman, komisaris yang tidak memiliki kompetensi dan mewakili kelompok yang tidak jelas rata-rata adalah penikmat jabatan.

"Apa yang dinikmati, akan minta dilayani layaknya pejabat. Nanti kalau ke daerah teman-temannya diundang untuk ditrkatir untuk menunjukkan kekuasaannya dan dibebankan ke perusahaan padahal perusahaan tidak memiliki anggaran tersebut," ujarnya.

Hal lainnya, kata mantan Sekretaris Kementerian BUMN tersebut selain keluarganya dilibatkan juga nanti akan memposisikan diri sebagai mediator agar teman-temannya bisa menjadi suplier di perusahaan.

Baca Juga: Yakin dan Percaya Diri Dalam Melangkah, Ini Ramalan Zodiak Scorpio Senin 31 Mei 2021

Seperti diberitakan sebelumnya, gitaris Slank Abdi Negara Nurdin atau Abdee Slank diangkat menjadi Komisaris Telkom Indonesia melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Jumat 28 Mei 2021.

Sementara itu mantan Menteri Riset dan Teknologi Indonesia/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro sebagai Komisaris Utama/ Komisaris Independen baru Telkom.

"RUPST juga menyetujui perubahan Susunan Pengurus Dewan Komisaris dan Dewan Direksi Perseroan," ujar Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat 28 Mei 2021.

Bambang Brodjonegoro menggantikan Komisaris Utama/ Komisaris Independen Telkom sebelumnya yakni Rhenald Kasali.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Youtube @Manusia Merdeka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x