Pangdam Jaya Lantik 481 Prajurit Tamtama TNI AD Gelombang II TA 2021

- 14 April 2022, 22:48 WIB
Pangdam Jaya saat upacara penutupan di rindam jaya
Pangdam Jaya saat upacara penutupan di rindam jaya /dok/kodam jaya/

PORTAL BREBES - Pelantikan 481 Prajurit Tamtama TNI AD sekaligus penutupan pendidikan tamtama TNI AD Gelombang II TA 2021 dilakukan langsung oleh Pangdam Jaya Jayakarta Mayjen TNI Untung Budiharto, Kamis 14 April 2022 di lapangan Chandradimuka Rindam Jaya.

Upacara penutupan Dikmata TNI AD Gelombang II TA 2021 ditandai dengan pelantikan dari perwakilan  prajurit terbaik, yang disematkan tanda pangkat "Prajurit Dua" oleh Pangdam Jaya.

Sebelumnya para  prajurit telah menjalani pendidikan 5 bulan di Rindam Jaya ditempa, wajib disiplin yang tinggi dan patuhi semua aturan dalam masa pendidikan sebagai bekal dalam kehidupan Prajurit TNI AD.

Baca Juga: 10 Pelanggar Disiplin Prokes di Jakarta Barat Terkena Sanksi Membersihkan Jalan

Dalam sambutannya Pangdam Jaya  berpesan agar para prajurit dapat mengembangkan jiwa korps prajurit dalam alur membangun dan bermanfaat bagi Bangsa dan Negara serta bagi TNI AD.

Lebih tegas, Pangdam Jaya katakan bahwa penutupan pendidikan ini bukanlah suatu akhir, namun merupakan titik awal perjalanan sebagai prajurit TNI AD.

“Jaga  semangat juang  dan Integritas dalam setiap langkah pengabdian kepada Negara dan Bangsa, “Tegasnya

Baca Juga: Petugas Gabungan Jakarta Barat Amankan Paskah di Gereja Maria Bunda Karmel

Selanjutnya Pangdam juga berpesan hindari pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri dan keluarga serta merusak citra TNI Angkatan Darat  dan TNI pada umumnya.

Halaman:

Editor: Cahyo Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah