VIRAL Pernikahan Sejenis di Cianjur Bikin Heboh Jagad Maya, Apa Motif AD Menikahi SY?

- 11 Desember 2023, 18:41 WIB
Viral Pernikahan Sejenis di Cianjur, Tipu Keluarga Hingga Petugas KUA
Viral Pernikahan Sejenis di Cianjur, Tipu Keluarga Hingga Petugas KUA /Instagram /@memomedsos_official

PORTAL BREBES - Pernikahan sesama jenis di Desa Pakuon, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat masih menjadi perbincangan dan heboh di jagad maya.

Betapa tidak, seorang wanita menikahi seorang wanita. Pernikahan semacam ini tidak lazim dan melanggar norma-norma yang berlaku di Indonesia.

Video pernikahan saat sang mempelai wanita yang menyamar menjadi seorang wanita tersebut masih bersliweran di media sosial dan ramai di perbincangkan warganet.

Baca Juga: Viral Makan Mie Ayam Porsi Jumbo Sambil Nonton Kereta Lewat di Jogja

Lantas mengapa pernikahan sesama sejenis itu bisa terjadi padahal adalam aturan pernikahan harus seorang pria dan wanita yang saling mencintai.

Siapa yang salah?

Terjadinya pernikahan tersebut tentu ada banyak orang yang ikut campur tangan, termasuk keluarga kedua mempelai.

Dikutip dari RubikDepok.com, Senin 11 Desember 2023, Kepala Desa Pakuwon Abdullah awalnya warga desanya heboh dengan kabar adanya seorang wanita desanya yang akan dinikahi oleh seorang pria dari luar daerah.

Sang pria tersebut akan membawa uang miliran rupiah untuk diberikan kepada calon istrinya karena pernikahanya akan memakan biaya yang besar.

Sebelum pernihakan, pihak desa menaruh curiga dengan gelagat yang ditunjukan oleh mempelai pria berinisial AD tersebut. Dimana dirinya tidak bisa menunjukan KTP dengan alasan diambil ibunya karena tidak merestui pernikahnya.

Baca Juga: Viral Video Toyota Fortuner Tabrak Pemotor Sedang Foto Dipinggir Jalan, Terpental Hingga Beberapa Meter

“Saat memproses persyaratan nikah ke desa dan KUA juga si pihak laki-lakinya ini banyak mengeluarkan alasan, katanya KTP-nya diambil ibunya karena tidak direstui dan alasan lainnya,” ujar Abdullah.

Karena tidak bisa menunjukan identitas yang jelas, maka pihak desa menolak proses pernikahan tersebut. Namun nyatanya pernikahan tetap dilangsungkan.

Agar pernikahan tetap bisa berlangsung, AD memalsukan identitas dirinya agar bisa menikah dengan pujaan hatinya tersebut. Hal ini juha dibuktikan dengan pelacakan yang dilakukan pihak desa.

Pihak desa yang merasa curiga dengan AD melakukan pengecekakan identitas pria palsu tersebut yang ternyata adalah seorang wanita asal Kalimantan.

Sementara itu, pernikahan antara AD dan SY dilaksanakan pada 28 November 2023 yang lalu. Dimana dalam acara tersebut dihadiri oleh banyak tamu undangan termasuk pihak keluarga kedua mempelai.

Pernikahan tersebut rupanya juga tanpa sepengetahuan pihak Kantor Urusan Agama (KAU) setempat.

Nasi sudah menjadi bubur, dimana harapan SY memiliki suami dan berumah tangga kandas setelah mengetahui suaminya merupakan seorang wanita tulen.***

***Artikel ini telah tayang di RubikDepok.com dengn judul "Heboh Pernikahan Sesama Jenis di Cianjur, Si Pria Jadi-jadian Tidak Mau Tunjukan KTP ke Perangkat Desa"

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x