West Ham Akhirnya Pecahkan Kemenangan di Goodison Park Sejak 2013

- 2 Januari 2021, 06:45 WIB
Tomas Soucek berhasil mencetak gol untuk West Ham saat bertandang ke markas Everton, Sabtu (2/1) dini hari.
Tomas Soucek berhasil mencetak gol untuk West Ham saat bertandang ke markas Everton, Sabtu (2/1) dini hari. /twitter/

PORTAL BREBES - Meski bermain di kandang sendiri, namun Everton tidak mampu membendung serangan West Ham yang berujung gol.

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Goodison Park Sabtu (2/1/2021) dini hari, Everton akhirnya harus mengakui keunggulan West Ham melalui gol yang tercipta dari kaki Tomas Soucek pada menit ke-86.

Kemenangan itu merupakan yang pertama buat David Moyes di Goodison Park selama menukangi West Ham.

Bertanding di markas sendiri, Everton sebenarnya lebih dominan dalam hal penguasaan bola yakni 60 persen, berbanding West Ham yang 40 persen.

Baca Juga: Dihantam Pandemi Covid-19, Chelsea Masih Bisa Raup Untung di 2020

Tapi Everton tidak memiliki banyak peluang untuk menyarangkan bola ke gawang West Ham. Tercatat Everton hanya memiliki 2 kali tembakan ke gawang.

Sebaliknya, West Ham yang kalah dalam penguasaan bola malah lebih banyak memiliki peluang yakni 5 kali tembakan.

Namun, West Ham lebih efektif menciptakan peluang dengan 5 tembakan ke gawang, berbanding Everton yang hanya 2 kali.

Dikutip dari Opta, sejak menjabat sebagai manajer Everton pada tahun 2013, empat kali David Moyes selalu mengalami kekalahan ketika bertanding di Stadion Goodison Park.

Halaman:

Editor: Harviyanto

Sumber: Opta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x