Terekam Video Pria Tuna Wisma Bunuh Diri Tiduran di Rel Kereta Senen Jakarta Pusat

9 Juli 2023, 17:59 WIB
Seorang pria paruh baya diduga bunuh diri di perlintasan kereta api Senen, Jakarta, Pusat /Tangkap layar video dari akun @AkiSukidi2/

Portal Brebes - Beredar viral di media sosial, terekam video seorang pria bunuh diri di perlintasan kereta api.

Video yang diunggah oleh pemilik akun Twitter @AkiSukidi2, bermula pada sejumlah orang tengah melambaikan tangan ke kereta yang hendak melintas, secara tiba-tiba ada seorang pria yang berjalan menuju rel dan bertiarap.

Kejadian ini terjadi diperlintasan rel kereta Senen, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Kasihan Kakek Mahmud, Rumahnya di Brebes Terbakar Saat Masak Air Minum

"Ketika sejumlah anak RAILFANS (Pecinta Kereta Api) mengabadikan Kereta Api yg melintas, tiba-tiba seorang pria tidur di rel," ujar akun tersebut.

Dikutip Portal Brebes dari PMJ News, seorang pria berkisar usia 50 tahun tewas di perlintasan rel kereta api Senen, Jakarta Pusat.

Diduga pria tuna wisma ini merupakan peristiwa bunuh diri, kejadian terjadi pada Sabtu 8 Juli 2023 sekitar pukul 17.15 WIB.

Baca Juga: Ibu Asal Tuwel Kabupaten Tegal Lahirkan Bayi Kembar Triplet, Kelahirannya Selisih Tiap 1 Menit

Hal ini juga dikonfirmasi oleh pihak kepolisian.

"Ya, dari videonya bunuh diri itu. Setelah itu kita cek TKP, ya memang bunuh diri murni," ungkap Asep Dadang seperti dikutip pada Minggu 9 Juli 2023 dari PMJ News.

Dirinya juga menyatakan bahwa pria tersebut berkisar berusia 50 tahun, tuna karya tuna wisma.

Baca Juga: Anggota TNI Tabrak Lari Pemotor hingga Tewas di Bekasi

"Nah umurnya kira-kira 50 tahun, tuna karya tuna wisma. Kakinya patah, istilahnya ketabrak lah," imbuhnya.

Pihak kepolisian juga telah memeriksa identitas pada korban tersebut, namun pihaknya tidak menemukan kartu identitas apapun. Jasadnya kini telah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

"Identitasnya gak ada di dompet. Istilahnya udah ke sana di cek gak ada, KTP gak ada. Kalau ada KTP pasti kita hubungi keluarganya. Sudah dibawa ke RSCM," tuturnya.***

Editor: DR Yogatama

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler