Truk Tanki Pengangkut BBM Terjun Bebas ke Dasar Sungai di Brebes, Supir Dikabarkan Tewas

- 21 Februari 2024, 09:52 WIB
Truk BBM terjun ke sungai Glagah di Tonjong Brebes.
Truk BBM terjun ke sungai Glagah di Tonjong Brebes. /

PORTAL BREBES - Truk tanki bermuatan Bahan Bakar Minyak (BBM) terjun bebas masuk sungai Glagah di jalan Raya Brebes-Purwokerto yang masuk wilayah Desa Linggapura, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Rabu 21 Februari 2024.

Kejadian yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB tersebut mengakibatkan supir truk, Sahroji (50) yang merupakan warga Tanggerang tersebut tewas.

Dari informasi yang diperoleh menyebutkan, truk melaju dari arah utara menuju selatan. Saat di lokasi kejadian yang menurun dan menikung, supir diduga hilang konsenterasi dan menabrak pembatas jembatan sebelum akhirnya masuk ke dalam jurang.

Baca Juga: KPU Brebes Gelar Pemantapan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

"Supir sudah di bawa ke RSUD Bumiayu," kata salah seorang warga, Warno (37).

Sementara itu, peristiwa truk tanki yang terjun ke dasar sungai Glagah mendapat perhatian warga.

Video kecelakaan tersebut cepat menyebar di media sosial. Warga juga banyak yang melihat lokasi kejadian hingga membuat arua lalu lintas memelankan laju kendaraanya.

Lokasi jembatan sungai Glagah tersebut kerap menimbulkan kecelakan lalu lintas. Hal tersebut karena jalanya menurun, juga memiliki tikungan tajam.***

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x