Saung Angklung Udjo, Tempat Wisata Sekaligus Wahana Edukasi Kebudayaan Sunda

- 14 Desember 2022, 18:03 WIB
Salah satu aksi pertunjukan yang disuguhkan oleh Saung Angklung Udjo
Salah satu aksi pertunjukan yang disuguhkan oleh Saung Angklung Udjo /Riyanto Jayeng/Instagram

Inilah tarif masuk Saung Angklung Udjo, mulai Rp 60.000- Rp 120.000. Untuk jam operasional mulai pukul 9:00-17:00 WIB.

Adapun atraksi kesenian dan kebudayaan Sunda akan tampil pada pukul 15:30 WIB. Atraksi tersebut akan terbagi menjadi 3 sesi.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, Pemilik Weton Selasa Legi Berambisi Ingin Berkuasa, Sulit Diajak Kompromi

Berikut beberapa aktivitas yang bisa dilakukan ketika berkunjung ke Saung Angklung Udjo:

1. Wayang Golek
Wayang golek adalah sandiwara boneka kayu khas Sunda yang lengkap dengan kostumnya. Pertunjukan ini biasa berlangsung pada sesi pembukaan pada seluruh atraksi setiap harinya.

Pada akhir sandiwara biasanya diselipkan pesan moral yang dapat dipetik para pengunjung. Durasi aksi wayang golek berlangsung sekitar 10 hingga 20 menit yang akan berlanjut dengan atraksi selanjutnya.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, Weton Lahir Kamis Pon Kebanyakan Cerdas dan Tak Banyak Bergaul

2. Helaran
Atraksi ini biasanya berlangsung pada upacara khitanan dan upacara panen padi. Helaran memiliki tujuan untuk menghibur dan mengungkapkan syukur, maka musik pada Helaran biasanya bersifat riang dan semangat.

Di pertunjukan ini terdapat beragam tarian Sunda sambil bernyanyi dengan lagu khas Sunda. Selain itu ada juga pertunjukan musik angklung yang dipentaskan oleh anak-anak didik dan warga sekitar.

3. Tari Topeng
Tarian ini termasuk dalam pentas pertunjukan yang rutin setiap hari. Kisah tari topeng berawal dari seorang pembawa berita dari Majapahit yang sedang menyelidiki situasi Kerajaan Blambangan.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: Dinas Pariwisata Provinsi Jabar di @angklungudjo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x