Daftar Alamat Tempat Makan Lontong Balap di Kota Pahlawan, Kuliner Legendaris Surabaya

- 22 September 2023, 13:00 WIB
Lontong balap
Lontong balap /Tangkap layar youtube.com/ Masak TV

PORTAL BREBES - Lontong balap merupakan salah satu kuliner khas Surabaya yang sudah menjadi legendaris. Banyak orang menyukai kuliner yang satu ini karena memiliki rasa khas dan enak.

Meskipun merupakan kuliner legendaris, namun lontong balap masih menjadi buruan banyak orang karena diminati untuk santapan mengisi perut yang sedang keroncongan.

Baca Juga: Icip-icip Kuliner Legendaris Surabaya, Sensasi Jaman Dulu Saat Berada di Kota Pahlawan

Dalam satu mangkok lontong balap terdapat tahu, daging sapi, dan kaldu sapi. Isian tersebu membuat rasa khas tersendiri dibanding dengan lontong lainya.

Banyak kuliner di Indonesia yang menggunakan bahan dasar lontong. di Jawa Barat ada kupat tahu, sedangkan di Jakarta da ketoprak yang juga menggunakan lontong, namun bedanya menggunakan bumbu kacang yang kental.

Sedangkan lontong balap biasa dinikmati dengan gorengan maupun letho.kacang yang direndam dalam satu malam kemudian dikepal dan digoreng.

Jika tertarik makan lontong balap di Surabaya, berikut rekomendasi alamat tempat makan kuliner tersebut:

1. Lontong balap Bang Dul

Alamat: Jalan KH Abdul Wahab Siamin Surabaya, Dukuh Pakis, Kecamatan Dukuh Pakis, Kota Surabaya.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x