Murniasih Hanya Diberi Pembinaan, Aktifis Brebes: Mestinya Disanksi Berat

- 29 Juli 2022, 00:48 WIB
Aktifis Gerakan Masyarakat Peduli ASN Berintegritas Kabupaten Brebes audiensi ke Inspektorat untuk menanyakan hasil pemeriksaan terhadap Murniasih.
Aktifis Gerakan Masyarakat Peduli ASN Berintegritas Kabupaten Brebes audiensi ke Inspektorat untuk menanyakan hasil pemeriksaan terhadap Murniasih. /Harvi/

PORTAL BREBES - Murniasih merupakan salah satu PNS di Pemkab Brebes. Murniasih terpaksa diberi pembinaan lantaran telah mengunggah postingan di akun medsosnya ihwal adanya dugaan jual beli jabatan di Pemkab Brebes.

Murniasih diundang dan diberi pembinaan oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora).

Undangan tersebut dilayangkan kepada Murniasih pada Selasa, 19 Juli 2022 lalu.

Baca Juga: Posting soal Jual Beli Jabatan di Medsos, Muniarsih Dilaporkan ke Bupati Brebes

Kendati sudah diberi pembinaan, tapi sejumlah aktifis yang tergabung dalam Gerakan Masyarakat Brebes ASN Berintegritas mengaku kurang puas dengan keputusan tersebut.

Mereka menilai tindakan yang telah dilakukan oleh Murniasih sudah jelas-jelas mencoreng citra dinas pendidikan di Brebes.

Terlebih, yang bersangkutan sempat menuding adanya dugaan jual beli jabatan melalui akun Facebook-nya.

Baca Juga: Asrofi Janji Bakal Sisihkan CSR Perusahaannya untuk Persab Brebes

"Kami kecewa dengan hasil pemeriksaan terhadap Murniasih. Seharusnya ada sanksi yang lebih berat lagi terhadap yang bersangkutan," kata salah satu aktifis, Faisal Yudhi Nugroho didampingi rekan-rekannya, M. Subhan dan Dedi Rohman, Kamis 28 Juli 2022.

Menurutnya, disposisi surat yang turun dari bupati adalah pembinaan.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x