Wanasari Diterjang Banjir, Pemkab Brebes akan Melakukan ini

- 20 Juli 2022, 22:59 WIB
Sekda bersama Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang Kabupaten Brebes menerima audiensi dari Masyarakat Peduli Pengairan.
Sekda bersama Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang Kabupaten Brebes menerima audiensi dari Masyarakat Peduli Pengairan. /Harvi/

PORTAL BREBES - Di wilayah Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes sudah kali kedua di tahun ini diterjang banjir. Akibatnya, areal persawahan terendam.

Mengingat hal itu, Pemkab Brebes melalui Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang dalam waktu dekat akan berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk mengatasi sedimentasi.

Hal itu diakui Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang Kabupaten Brebes Ir Agus As'ari saat ditemui usai menerima audiensi dari penggiat pertanian di ruang Sekda Pemkab Brebes, Rabu 19 Juli 2022.

Baca Juga: Geger Informasi Penjual Soto di Tegal Ditangkap Densus 88, Ini Faktanya

Sejauh ini, dia mengaku sudah melakukan pengecekan ke lapangan. Hasil dari monitoring tersebut, memang terdapat sedimentasi dan sumbatan di aliran sungai.

Kondisi itu, tentu menyebabkan saluran air tidak berfungsi normal. Sehingga air melimpas ke areal persawahan ketika hujan turun.

"Apalagi intensitas hujan yang terjadi kemarin sangat tinggi. Akibatnya merendam hektaran tanaman bawang merah milik petani khususnya yang ada di wilayah Wanasari," kata Agus As'ari.

Baca Juga: Luar Biasa! Ada Festival Sepak Bola Wanita di Even Porkab Brebes 2022

Pihaknya membenarkan telah terjadi masalah di saluran sekunder dari Bangunan Wanasari 5 hingga Wanasari 7. Permasalahan tersebut yakni terjadinya sedimentasi.

Untuk itu perlu dilakukan segera normalisasi. Tidak hanya itu, masalah lain juga muncul setelah ditemukan adanya penyumbatan di saluran Tersier.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x