Rob Datang, Satpolairud Polres Tegal Lakukan Bakti Sosial dan Imbau Warga Agar Terus Berhati-hati

- 25 Mei 2022, 16:17 WIB
Satpolairud Polres Tegal memberikan nasi bungkus kepada pengungsi di masjid
Satpolairud Polres Tegal memberikan nasi bungkus kepada pengungsi di masjid /Humas Polres Tegal/

PORTAL BREBES – Satuan Polisi Air Udara (Satpolairud) Polres Tegal melaksanakan kegiatan bakti sosial di perumahan Dampyak Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal. Hal itu dilakukan akibat kejadian air rob yang masuk di rumah warga kemarin.

Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafaat melalui Kasatpoairud AKP Siswanto menyampaikan kegiatan bakti sosial tersebut dimaksudkan untuk membantu warga yang terdampak kejadian air rob yang sempat masuk dirumah mereka kemarin.

“Kami melakukan pembagian bungkus sarapan bagi warga yang terkena dampak air rob, khususnya yang mengungsi dimushola perumahan Dampyak,” jelasnya, Rabu 25 Mei 2022.

Baca Juga: Sat Binmas Polres Tegal Lakukan Edukasi Anak TK, Ajak Main Games dan Bernyanyi

Selain itu, AKP Siswanto juga melakukan koordinasi dengan ketua RW dan masyarakat setempat agar lebih berhati-hati saat hujan ataupun akhir-akhir ini.

“Karena bencana ini bisa kapan saja, untuk itu masyarakat lebih berhati-hati lagi dan apabila terjadi rob kembali, segeralah melaporkan kepada petugas,” paparnya.

AKP Siswanto juga mengimbau kepada warga, agar selalu menjaga rumahnya ketika saat meninggalkan rumahnya.

Baca Juga: Kedapatan Edarkan Obat - Obatan Ilegal, Pemuda di Tegal Dibekuk

“Tolong untuk saling menjaga, agar selalu mengkunci rumah dan mohon juga untuk dilaksanakan penjagaan lingkungan pada malam hari,” terangnya.

Bencana rob yang masuk di kediaman warga di perumahan Dampyak tersebut memang sudah surut, namun warga dihimbau agar tetap melakukan antisipasi.

Halaman:

Editor: DR Yogatama

Sumber: Humas Polres Tegal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x