Kasus Stunting di Kabupaten Tegal Tertinggi Kedua di Jateng, TNI - Polri Turun Tangan

- 21 Juli 2022, 12:17 WIB
Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie bersama Kapolres Tegal, Pasi Intel Kodim 0712 Tegal dan sejumlah Kepala OPD membuat video TikTok untuk sosialisasi pencegahan kasus stunting di Pendopo Kabupaten Tegal.
Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie bersama Kapolres Tegal, Pasi Intel Kodim 0712 Tegal dan sejumlah Kepala OPD membuat video TikTok untuk sosialisasi pencegahan kasus stunting di Pendopo Kabupaten Tegal. /Humas Pemkab Tegal/

PORTAL BREBES - Kasus stunting di Kabupaten Tegal tertinggi kedua di Jawa Tengah (Jateng) setelah Wonosobo. Hal itu membuat Pemkab Tegal kelimpungan.

Bahkan, TNI Polri di wilayah Kabupaten Tegal menyatakan siap bakal membantu Pemkab Tegal untuk menangani penurunan angka stunting.

"Kami siap membantu Pemkab Tegal. Kami akan menerjunkan anggota kami di setiap posyandu," kata Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa'at, saat Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor Persiapan Pelaksanaan Gebyar Posyandu, di Pendapa Amangkurat Pemkab Tegal, Rabu 20 Juli 2022.

Baca Juga: Cara Mencegah Stunting, Ibu Hamil Wajib Baca ini

Kapolres menyatakan, momen Gebyar Posyandu ini memiliki peran strategis untuk mempercepat penurunan stunting.

Karena itu, pihaknya bakal menerjunkan para anggota Bhabinkamtibmas di seluruh posyandu.

"Laporkan ke saya jika tidak ada anggota polisi dalam acara posyandu," tegas Kapolres.

Kapolres juga berjanji akan melibatkan para ibu bhayangkari untuk membantu kader posyandu. Mereka akan diperintahkan untuk memberikan sosialisasi tentang pencegahan stunting.

Baca Juga: Miris! Kasus Stunting di Kabupaten Tegal Tertinggi Kedua di Jateng

"Prinsipnya, kami siap berada di tengah-tengah masyarakat untuk penurunan angka stunting ini," tegasnya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah