Buku Sejarah Sang Pengawas Pemilu Kabupaten Tegal Periode 2004-2019 Dinilai Kurang menarik

- 4 Agustus 2022, 16:39 WIB
Ketua PWI Kabupaten Tegal, Dwi Ariadi yang juga selaku narasumber memberikan kritik pada buku itu
Ketua PWI Kabupaten Tegal, Dwi Ariadi yang juga selaku narasumber memberikan kritik pada buku itu /DR Yogatama/

PORTAL BREBES – Bawaslu Kabupaten Tegal telah meluncurkan buku sejarah dengan judul ''Sang Pengawas Pemilu Kabupaten Tegal periode 2004-2019'' yang diluncurkan, Kamis 4 Agustus 2022.

Dalam acara bedah buku, Bawaslu Kabupaten Tegal mengundang Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tegal, Dwi Ariadi.

Dalam kesempatan itu, Dwi Ariadi mengapresasi Bawaslu Kabupaten Tegal yang telah menerbitkan buku untuk menambah literasi masyarakat.

Baca Juga: Sukseskan Pemilu 2024, KPU Brebes Koordinasi dengan Forkopimda

Meski demikian, dalam penilaian Dwi Ariadi masih perlu ada penyempurnaan baik dari sisi tampilan dan isi.

''Saya melihat energinya yang besar namun minim tenaga. Saya pikir, kalau hanya 150 eksemplar saja, Ini hanya nafsu besar tenaga minim,” terangnya.

Menurutnya, jika buku yang hanya diterbitkan 150 eksemplar dan memang bisa dalam format e-book.

Baca Juga: Komitmen Sukseskan Pemilu dan Pemilihan 2024, KPU-Media Tandatangani MoU

“Seperti cover depan, fontnya kurang bisa dibaca terlebih dilihat dari jarak 2-3 meter hingga layout didalam isi buku yang sangat mengganggu ketika memperlihatkan foto yang letaknya ada dibawah buku,” bebernya.

Dwi menyebut, seharusnya pemilihan font seperti buku resmi ini yang memberikan banyak pengetahuan sejarah ini sesuai dengan standar font buku.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x